SuaraJawaTengah.id - Intensitas hujan di Jawa Tengah mengalami peningkatan. Hampi setiap hari, hujan deras disertai petir mengguyur sejumlah daerah di Jateng.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pun meminta kondisi rumah pompa di wilayah Kota Semarang harus dalam kondisi bekerja dengan baik. Selain petugas yang siaga 24 jam, Ganjar mengingatkan kepada petugas jaga agar memperhatikan kebersihan di sekitar pintu air rumah pompa.
Hal itu disampaikan Ganjar Pranowo saat mengecek dua rumah pompa sambil gowes di wilayah Kota Semarang, Selasa (16/11/2021). Dua rumah pompa itu antara lain rumah pompa Sawah Besar dan rumah pompa Muktiharjo Kidul.
Ganjar sengaja mengecek rumah pompa sebagai antisipasi dalam mengahadapi intensitas curah hujan yang tinggi selama bulan November-Desember 2021. Terlebih di sekitar Sawah Besar dan Muktiharjo Kidul termasuk kawasan yang sering tergenang air saat hujan lebat.
Baca Juga: Ditanya Soal Tawaran Pindah ke Partai Golkar, Ganjar: Saya Tetap PDIP
"Ditunggui terus ya, dipantau," kata Ganjar kepada penjaga rumah pompa di Muktiharjo Kidul.
Saat berada di rumah pompa Muktiharjo Kidul, Ganjar sempat melihat adanya sampah yang ada di area pintu air rumah pompa. Ganjar kemudian mengingatkan area di sekitar rumah pompa, khususnya di pintu air, untuk rajin dibersihkan agar tidak mengganggu kinerja mesin pompa air.
"Kalau ada sampah seperti ini siapa yang bersihkan? Tolong sering-sering dicek ya. Dibersihkan terus agar lancar," kata Ganjar.
Berdasarkan informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), cuaca ekstrem dan curah hujan intensitas sedang hingga lebat akan terjadi hingga Bulan Desember 2021. Hal itu akan terus berlanjut hingga awal tahun 2022.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sendiri telah menetapkan Jawa Tengah siaga banjir hingga bulan April tahun depan. Ia tidak berhenti mengingatkan agar semua siap menghadapi situasi paling buruk yang berpotensi terjadi.
Baca Juga: Gadis Asal Jatim Ini Minta Dicarikan Jodoh Warga Jateng, Ini Reaksi Ganjar Pranowo
Ia juga mengingatkan agar semua pihak ikut serta dalam menjaga lingkungan seperti membuang sampah pada tempatnya. Ia juga terus memantau sejumlah daerah yang berpotensi banjir saat curah hujan tinggi.
Berita Terkait
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
-
Terungkap! Ini Penyebab Ganjar Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
Terkini
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?
-
Misteri Kematian Siswa SMK di Semarang: Diduga Ada Luka Tembak, 2 Saksi Menghilang
-
Kalahkan Persik, PSIS Semarang Diguyur Bonus 200 Juta!
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel