SuaraJawaTengah.id - Kodim 0707/Wonosobo, Jawa Tengah, menjemput para santri di Pondok Pesantren Al Falah dan Al Alawiyah di Desa Temenggungan, Selomerto, Kabupaten Wonosobo, untuk mengikuti vaksinasi COVID-19
Koordinator Vaksinasi Kodim 0707/Wonosobo Kapten Inf Robert di Wonosobo, Kamis, menyampaikan sampai saat ini program vaksinasi terus berjalan dan berbagai upaya dilakukan agar program ini berjalan sesuai harapan.
"Salah satunya adalah dengan menjemput secara langsung para peserta vaksinasi seperti hari ini," katanya dikutip ANTARA, Kamis (25/11/2021).
Ia menuturkan hal ini dilakukan karena lokasi pondok pesantren dengan tempat penyelenggaraan vaksinasi cukup jauh maka kendaraan dinas Kodim digunakan untuk antarjemput peserta vaksinasi dengan harapan peserta vaksinasi bisa maksimal.
"Kami menyadari di pondok pesantren mengalami kesulitan armada transportasi.
Dengan menyiapkan kendaraan ini para santri diangkut secara gelombang agar program vaksinasi berjalan sesuai harapan, para santri juga senang bisa naik kendaraan dinas Kodim," ujar dia.
Sampai saat ini Kodim 0707/Wonosobo sudah berhasil melakukan vaksinasi kepada sekitar 37.000 orang.
Pengasuh Pondok Pesantren Al Alawiyah KH. Faturohman menyampaikan banyak terima kasih kepada Kodim 0707/Wonosobo yang telah menyelenggarakan vaksinasi bagi para santri serta pengasuh dan masyarakat umum di sekitar pondok.
"Apalagi dalam pelaksanaanya para santri dijemput menggunakan mobil dinas, hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Alawiyah karena mendapat fasilitas yang istimewa," katanya.
Baca Juga: Update COVID-19 Jakarta 25 November: Positif 54, Sembuh 42, Meninggal 1
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
10 Perbedaan Utama Toyota Rush dan Daihatsu Rocky Varian Tertinggi, Lebih Bagus Mana?
-
7 Fakta Banjir Bandang di Pati, Jembatan Putus hingga Tumpukan Kayu Misterius
-
Warga Sumbang Tolak Tambang Kaki Gunung Slamet: Lingkungan Rusak, Masa Depan Terancam!
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan