SuaraJawaTengah.id - Kodim 0707/Wonosobo, Jawa Tengah, menjemput para santri di Pondok Pesantren Al Falah dan Al Alawiyah di Desa Temenggungan, Selomerto, Kabupaten Wonosobo, untuk mengikuti vaksinasi COVID-19
Koordinator Vaksinasi Kodim 0707/Wonosobo Kapten Inf Robert di Wonosobo, Kamis, menyampaikan sampai saat ini program vaksinasi terus berjalan dan berbagai upaya dilakukan agar program ini berjalan sesuai harapan.
"Salah satunya adalah dengan menjemput secara langsung para peserta vaksinasi seperti hari ini," katanya dikutip ANTARA, Kamis (25/11/2021).
Ia menuturkan hal ini dilakukan karena lokasi pondok pesantren dengan tempat penyelenggaraan vaksinasi cukup jauh maka kendaraan dinas Kodim digunakan untuk antarjemput peserta vaksinasi dengan harapan peserta vaksinasi bisa maksimal.
Baca Juga: Update COVID-19 Jakarta 25 November: Positif 54, Sembuh 42, Meninggal 1
"Kami menyadari di pondok pesantren mengalami kesulitan armada transportasi.
Dengan menyiapkan kendaraan ini para santri diangkut secara gelombang agar program vaksinasi berjalan sesuai harapan, para santri juga senang bisa naik kendaraan dinas Kodim," ujar dia.
Sampai saat ini Kodim 0707/Wonosobo sudah berhasil melakukan vaksinasi kepada sekitar 37.000 orang.
Pengasuh Pondok Pesantren Al Alawiyah KH. Faturohman menyampaikan banyak terima kasih kepada Kodim 0707/Wonosobo yang telah menyelenggarakan vaksinasi bagi para santri serta pengasuh dan masyarakat umum di sekitar pondok.
"Apalagi dalam pelaksanaanya para santri dijemput menggunakan mobil dinas, hal ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar Pondok Pesantren Al Alawiyah karena mendapat fasilitas yang istimewa," katanya.
Baca Juga: Pasien Covid-19 Melonjak, RS di Belanda Setop Layanan Kemoterapi dan Tranplantasi Organ
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Tragis! Niat Sembunyi karena Bolos Pengajian Rutin, 4 Santri di Sukabumi Tewas Tertimpa Tanggul Longsor
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Bejat! Pimpinan Ponpes di Jambi Cabuli 11 Santri dan 1 Santriwati, Begini Modusnya
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Komersialisasi Bandara IKN Tunggu Revisi Perpres 131/2023, Kata Wamenhub Suntana
-
Tim Resmob Tangkap Pelaku Pembunuhan Tragis di Morowali yang Kabur ke Kaltim
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias