SuaraJawaTengah.id - Teka-teka mengenai mayat misterius yang ditemukan di muara Sungai Serayu, Desa Bunton, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, pada tanggal 11 Desember 2021 lalu akhirnya terkuak.
Mayat berjenis kelamin perempuan tersebut setelah menjalani berbagai proses identifikasi ternyata merupakan korban kecelakaan lalu-lintas yang terjadi di Jalan Nasional Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada tanggal 8 Desember 2021.
Temuan jasad ini sempat menggegerkan warga setempat. Pasalnya tidak ditemukan identitas apapun, serta tidak ada yang mengenali wajah korban tenggelam.
Kapolres Cilacap, AKBP Eko Widiantoro menjelaskan, setelah mendapat laporan tersebut kemudian pihak kepolisian mendatangi lokasi dan melakukan visum luar bekerjasama dengan Puskesmas Adipala. Berdasarkan pemeriksaan dari tim medis, jenazah diperkirakan sudah meninggal sekitar 5 hari.
Baca Juga: Tak Ada Kerabat dan Identitas, Kuli Bangunan di Samarinda Tewas dengan Mulut Berbusa
"Setelah mayat dievakuasi lalu dilakukan visum luar oleh tim kesehatan Puskesmas Adipala, karena tanpa identitas selanjutnya dilakukan pemakaman mayat tersebut di pemakaman Desa Bunton," katanya melalui keterangan tertulis, Minggu (19/12/2021).
Setelah adanya temuan tersebut, kemudian tim kepolisian menyebarkan informasi ke wilayah Polsek di Jawa Tengah. Namun respon adanya informasi orang hilang justru dari jajaran Polresta Bandung.
"Tertanggal 17 Desember 2021, ada konfirmasi balik dan koordinasi dari rekan penyidik dari Polresta Bandung dan Polresta Banyumas. Informasi yang didapat ada dua korban tabrak lari yang hilang sampai kini dimana diidentifikasi bahwa ada identik kesamaan ciri fisik dan benda yang melekat dengan dua korban yang hilang di wilayah Polresta Bandung," terangnya.
Mendapati informasi tersebut kemudian tim penyidik Polresta Bandung bersama pihak keluarga korban kecelakaan tersebut membenarkan bahwa mayat itu merupakan anggota keluarganya. Korban adalah pelajar berinisial S umur 13 tahun.
"Lalu atas permintaan pihak keluarga dilakukan pembongkaran makam oleh Inafis Polres Cilacap yang disaksikan oleh penyidik/kanit reskrim Polresta Bandung dan pihak keluarga pada Sabtu (18/12/2021) sore. Selanjutnya mayat diserahkan kepada ayah korban untuk dimakamkan di Bandung," jelasnya.
Baca Juga: Banpol Polsek Penengahan Ditemukan Tewas di Saluran Air
Diberitakan sebelumnya, dua jasad misterius ditemukan di Jawa Tengah. Jasad tersebut bejenis kelamin laki-laki dan perempuan.
Anehnya, kedua jasad itu ditemukan nyaris di waktu yang bersamaan. Mereka ditemukan di Banyumas dan Cilacap.
Kontributor : Anang Firmansyah
Berita Terkait
-
Pemulangan 7 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Sarawak Terkendala Biaya
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
-
Fakta Perjalanan Liputan Maut 3 Kru tvOne Berakhir Tragis di Tol Pemalang
-
Polisi Identifikasi Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Muara Baru, Inisialnya SH
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Menteri Perdagangan dan Dirut Pertamina Patra Niaga Tinjau SPBU Sleman yang Disegel
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng