SuaraJawaTengah.id - Jelang kedatangan Presiden Joko Widodo atau Presiden Jokowi, Pasar Johar Semarang dipadati oleh warga yang datang dari berbagai daerah, Rabu (5/1/2022) siang.
Sebelum kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu, terdapat dua mobil yang membagikan sembako kepada warga.
Hal itu membuat warga berkerumun, alhasil aksi rebutan sembako tak terhindarkan.
Dari pantauan Suarajawatengah.id, beberapa warga nampak menyodorkan fotokopi kartu Identitas KTP untuk mendapatkan sembako tersebut. Namun, petugas terlihat kuwa lahan melihat antusiasme warga yang berdatangan.
Salah satu pedagang Pasar Johar, Maryono mengatakan, sudah dimintai kartu Identitas agar bisa mendapatkan sembako yang dibagikan saat kedatangan Presiden Jokowi.
"Kemarin saya diminta tanda-tangan, katanya akan dapat bantuan sembako," jelasnya menunjukkan fotokopi miliknya, Rabu (5/1/2021).
Melihat warga saling berebut sembako, Maryono akhirnya mengurungkan niatnya untuk mendapatkan bantuan tersebut.
"Saya tak mau, nanti badan saya malah rusak," ujarnya.
Meski tak mendapatkan bantuan sembako dari Jokowi, dia mengaku tak mempermasalahkan hal tersebut. Dia hanya ingin menunggu kedatangan Jokowi.
Baca Juga: Kota Solo Mendadak 'Diserbu' Paket Beras Bergambar Puan Maharani, Ini Deretan Penerimannya
"Ya tak dapat tak apa-apa hitung-hitung hiburan," ujarnya.
Hal yang sama juga dikatakan Sutiyati. Sejak jam 1 siang dia menunggu kedatangan orang nomor satu di Indonesia itu. Namun nasibnya sama dengan Maryono.
"Tak jadi dapat lha rebutan kayak gitu kok," imbuhnya.
Kontributor : Dafi Yusuf
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih