Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 11 Januari 2022 | 17:49 WIB
Wing back PSIS Semarang, Aqsha Saniskara (kanan) berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam lanjutan pekan ke-16 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (11/12/2021). [Suara.com/Ronald Seger Praboowo]

SuaraJawaTengah.id - Pekan ke-19 Liga 1 2021/2022 akan mempertemukan Persiraja Banda Aceh dengan PSIS Semarang. Laga tersebut bisa menjadi momen kebangkitan Laskar Mahesa Jenar, usai menelan kekalahan dari Persija Jakarta. 

PSIS Semarang dalam laga melawan Persiraja Banda Aceh pada Rabu 12 Januari 2022 bakal diperkuat sejumlah pemain baru. Selain itu kembalinya Alfreanda Dewangga dari Timnas Indonesia akan menambah kekuatan di lini pertahanan. 

Menyadur dari Ayosemarang.com, di pekan lalu, PSIS Semarang kembali mendatangkan dua pemain baru dari PSIM Yogyakarta yakni Beny Wahyudi dan Achmad Baasith.

Kedua pemain itu bakal menambah kekuatan bek sayap dan lapangan tengah PSIS Semarang.

Baca Juga: Link Live Streaming Persija Jakarta vs Persipura Jayapura, BRI Liga 1 Sedang Berlangsung

Selain kedua pemain itu, pelatih fisik PSIS Semarang Zarko Curcic memaparkan bahwa pemain PSIS Semarang Septian David Maulana yang sudah pulih dari cedera bisa memperkuat PSIS kembali dan Frendi Saputra yang bisa bermain lagi setelah mendapat akumulasi kartu.

Sementara untuk pemain asing yang akan bermain Zarko masih akan melihat dalam official training besok.

Khusus untuk Chevaughn Walsh, Zarko menyebut jika pemain asal Jamaika ini kondisinya belum 100% dan kemungkinan belum siap untuk main.

"Walsh masih step by step. Kami menilai, Walsh baru 100% untuk pertandingan selanjutnya. Di pertandingan besok kemungkinan belum bisa main atau bisa juga kami turunkan, kami lihat nanti," papar Zarko.

Untuk pertandingan melawan Persiraja Banda Aceh besok, praktis PSIS Semarang masih akan kehilangan Fredyan Wahyu yang masih cedera.

Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Bangladesh, Kompetisi Liga 1 Dipastikan Libur

Inilah prediksi susunan pemain PSIS Semarang:

Kiper: Jandia Eka Putra
Belakang: Beny Wahyudi, Alfreanda Dewangga, Wallace Costa, Frendi Saputra.
Tengah: Fandi Eko, Finky Pasamba, Achmad Baasith.
Depan: Hari Nur Yulianto, Septian David Maulana, Rachmad Hidayat. 

Load More