SuaraJawaTengah.id - Nama Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi termasuk calon kuat di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah pada 2024 mendatang. Ia pun mendapat dukungan dari Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas.
Pria yang akrab dipanggil Gus Yaqut itu meyakini Wali Kota Semarang tersebut akan memimpin Jawa Tengah.
Gus Yaqut itu bahkan secara terang - terang mengungkap menyiapkan 300.000 anggota Banser di Jawa Tengah untuk mendukung Hendi untuk bisa memimpin Jawa Tengah. Hal itu disampaikannya di sela - sela kunjungan ke Kota Semarang, Selasa (8/2/2022).
Gus Yaqut yang saat ini juga menjabat sebagai Menteri Agama RI, bercerita telah dekat dengan Hendi sejak masih menjadi Wakil Bupati Rembang. Dia bahkan menyebut Hendi menjadi orang pertama yang bertemu dengannya setelah memenangi pilkada Kabupateng Rembang pada tahun 2005.
"Saya ingat bahwa mas Hendi ini tamu pertama saya, ketika saya memenangi pilkada tahun 2005 dulu di Rembang, itulah mas Hendi," tutur Gus Yaqut.
Dirinya pun mengapresiasi kiprah Hendi yang bermula sebagai Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) di Jawa Tengah, kemudian dapat menapaki karir sebagai wali kota dengan memenangi Pilkada Kota Semarang.
"Waktu itu mas Hendi sebagai ketua KNPI datang, ingin belajar bagaimana cara menang pilkada, bilang beliau. Dan saat ini beliau membuktikan dua periode menjadi walikota, yang Insya Allah nanti mendapatkan tugas baru yang lebih menantang," ungkap Ketua Umum GP Ansor itu.
Terkait tugas baru yang dimaksud tersebut, Yaqut sendiri melanjutkan yakin bahwa Hendi akan memimpin Jawa Tengah. Dirinya bahkan meminta Hendi tidak perlu khawatir dalam mengukur kekuatan di Jawa Tengah, karena dia siap menggerakkan 300.000 Banser untuk menjadi pasukan.
"Mas Hendi akan memimpin kita semua di Jawa Tengah, saya yakin itu dan saya siap menjadi pasukannya mas Hendi," tegas Yaqut.
"Jangan kuatir, Banser di Jawa Tengah ini tiga ratus ribu, jadi cukuplah itu menjadi pasukan," imbuhnya.
Adapun Hendi sendiri sebagai kader PDI Perjuangan juga dikenal cukup dekat dengan jaringan Kyai Nahdlatul Ulama di Jawa Tengah. Pasalnya, Hendi sendiri bukanlah nama asing bagi keluarga besar Nahdlatul Ulama. Bahkan, keanggotaan Hendi di Nahdlatul Ulama telah secara resmi diakui dengan adanya Kartanu atas namanya sejak tahun 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan