SuaraJawaTengah.id - Dinas Pariwisata, Kebudayaan, dan Olahraga Kota Pekalongan, menginformasikan selama sepekan terakhir ini, Taman Wisata Air Pantai Pasir Kota Pekalongan menyumbang pendapatan asli daerah atau PAD cukup fantastis.
Kepala UPTD Taman Wisata Pasir Kencana Kota Pekalongan Musthofa Hadir di Pekalongan, menjelaskan, PAD yang didapatkan dari objek wisata itu sebesar Rp300 juta.
"Sejak dibuka mulai 4 Maret 2022 hingga 11 Maret 202, taman wisata air ini mengumpulkan PAD sebanyak Rp300 juta," kata Musthofa dikutip dari ANTARA, Jumat (11/3/2022).
Menurut dia, sejak dibukanya Taman Wisata Air Pantai Pasir ini sebanyak 20 ribuan tiket sudah terjual kepada pengunjung.
"Saat hari biasa 1.500 tiket terjual sedangkan hari libur bisa mencapai lebih 4.000 tiket. Pengunjung paling banyak datang sore hari," paparnya.
Terkait rencana penambahan wahana di Taman Wisata Air Pantai Pasir, Musthofa mengatakan pihaknya belum bisa memastikan kapan akan dibangun karena perlu proses tataran pemerintahan.
"Rencana terdekat, kami akan mencoba kerja sama dengan pihak luar atau investor. Untuk penambahan wahana rencana kami tambah spot swafoto," ujar dia.
Musthofa menyebutkan kaitannya dengan peraturan wali kota untuk pengunjung di objek wisata ini belum ada aturan pembatasan.
"Yang jelas, dengan dibukanya Taman Wisata Air Pantai Pasir dapat menggerakkan perekonomian daerah dan masyarakat juga mendapatkan dampak positifnya," pungkasnya.
Baca Juga: Realme Konfirmasi Siapkan Tablet Flagship 5G, Tidak dengan HP Layar Lipat
Musthofa menambahkan objek wisata Taman Wisata Pantai Pasir ini ditargetkan menyumbangkan PAD sebanyak Rp2,8 miliar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!