SuaraJawaTengah.id - Beredar unggahan video seorang pria yang memilih menyantap makanan di dalam toilet pesawat demi menghargai orang berpuasa viral di media sosial.
Aksi mulia pria tersebut diketahui dari unggahan video di short youtube Steven Stenly belum lama ini.
Dalam video singkat itu menayangkan seorang pria berjaket warna biru tengah kelaparan saat berada di dalam pesawat.
Namun, ia merasa tidak enak hati untuk langsung menyantap makanan yang diberikan pihak maskapai lantaran orang-orang di sekelilingnya pada puasa.
"Makan di toilet pesawat seru juga. Penerbangan kali ini dapat meal box dari pihak maskapai. Sejujurnya aku lupa sarapan pagi dan rasanya perut mulai keroncongan," buka pria tersebut dalam keterangan tertulisnya.
"Tapi entah kenapa aku gak bisa makan di kondisi seperti ini (puasa), rasa toleransi lebih kuat di bandingkan rasa lapar, sebenarnya makan disinipun gak jadi masalah," sambungnya.
Karena sudah tidak kuat menahan rasa lapar, akhirnya pria ini memutuskan untuk berpergi ke toilet guna menyantap makanan tersebut.
"Saling menghargai adalah yang paling penting. Kakak pramugari juga bilang gak masalah, aku memutuskan untuk makan di toilet pesawat," paparnya.
Ketika di dalam toilet, pria ini nampak begitu menikmati dan melahap makanan yang diberikan pihak maskapai tanpa tersisa.
Baca Juga: Jadwal Imsak Jember Rabu 20 April 2022, Lengkap Bacaan Niat Puasa Ramadhan
"Semuanya pada puasa. Mohon maaf yang lagi puasa. Lapar sama rakus beda tipis.Makan di sini gak kalah enak juga kok,"
"Selamat menunaikan ibadah puasaHidup akan lebih tenteram jika kita menjalankannya dengan penuh toleransi," tutup pria tersebut.
Sontak saja unggahan video itu pun ramai dibanjiri komentar warganet. Sebagian besar dari mereka tercengang dengan kepribadian pria tersebut.
"Seneng liat orang yang toleransinya tinggi, semangat bang," ujar akun FHF LB**.
"Mantap bang, jiwa toleransimu tinggi respek," tutur akun TeguhF**.
"Masya Allah segitunya menghargai saudara muslim sampai rela makan di toilet," ungkap akun Srinut Tantiyu**.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal