SuaraJawaTengah.id - Pelaku pembakar istri dan anak di Desa Klumpit, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Agus Suwarno (30) akhirnya meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSUD Loekmono Hadi Kudus.
Agus menyusul istrinya Sulistiana (22) dan putranya Muhammad Syarif Abdullah yang masih berusia 1,5 bulan yang lebih dulu meninggal dunia.
Agus yang juga mengalami luka bakar serius gagal diselamatkan tim medis meski sudah mendapatkan perawatan intensif sejak Sabtu (16/4/2022) silam.
"Informasi dari RSUD Kudus, yang bersangkutan meninggal dunia," kata Kapolsek Gebog, AKP Fatah melansir Suarasemarang.id--jaringan Suara.com, Kamis (21/4/2022).
Baca Juga: Heboh Suami Bakar Istri dan Anak hingga Tewas, Polres Kudus Lakukan Penyelidikan
Direktur RSUD dr Loekmonohadi Kudus, dr Aziz Achyar mengatakan, Agus meninggal karena mengalami sindrom sepsis akibat combutio atau luka bakar 90 persen.
"Yang bersangkutan mengalami syindrom sepsis akibat combutio 90 persen," ungkap Aziz.
Dengan meninggalnya Agus, kasus pembakaran yang kini tengah ditangani polisi pun dihentikan.
"Karena pelaku meninggal dunia, penyelidikan kasus kami dihentikan, proses hukumnya gugur," paparnya.
Seperti yang sudah diberitakan, Agus Suwarno adalah pelaku seorang suami di Klumpit, Kudus tega membakar diri bersama istri dan anaknya yang baru berusia 1,5 bulan.
Baca Juga: Keji! Suami di Kudus Tega Bakar Istri dan Bayinya Hidup-hidup hingga Hangus
Akibatnya, bayi 1,5 bulan meninggal saat dibawa ke Rumah Sakit. Sedangkan istrinya, menyusul meninggal dunia pada malamnya sekitar pukul 22.00 WIB.
Berita Terkait
-
Siapa Saja yang Bisa Ikut Mudik Gratis Kudus 2025? Cek Informasi dan Syaratnya
-
Akses Jalan Desa di Kudus Putus Akibat Banjir Selama Sepekan
-
Aksi Brutal Suporter Persijap Jepara Pecah di Kudus, Satu Warga Terluka Parah
-
Alih-alih Boyong Luis Milla, Persis Solo Malah Datangkan Eks Persiku Kudus
-
Jadi Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid Malah Disindir Suporter Persiku Kudus: Timnya Sulit Menang!
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Akhir! Pesta Gol, Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
Terkini
-
Jateng Menuju Lumbung Pangan Nasional, Gubernur Luthfi Genjot Produksi Padi 11,8 Juta Ton di 2025
-
One Way Lokal di Tol Salatiga-Kalikangkung Dihentikan: Puncak Arus Balik Lebaran 2025 Terlewati
-
Berkat BRI, Peluang Ekspor bagi Gelap Ruang Jiwa Terbuka Makin Lebar
-
Sejak Ikut dalam UMKM EXPO(RT), UMKM Unici Songket Silungkang Kini Tembus Pasar Internasional
-
Asal-Usul Penamaan Bulan Syawal, Ternyata Berkaitan dengan Unta