Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 26 April 2022 | 15:38 WIB
Perwakilan PTSG memberikan materi perkenalan perusahaan kepada peserta SG Goes to School di SD Negeri 1 Kajar, Rembang. [Dok Semen Gresik]

SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik (PTSG) melalui Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan Pilar SG Cerdas menggelar kegiatan Goes to School pada sejumlah Sekolah Dasar (SD) di area wilayah operasional perusahaan.

Kegiatan tersebut selain mengenalkan profil perusahaan Semen Gresik, juga bertujuan mendukung dan ikut memacu mutu pendidikan di sekolah melalui pemberikan peralatan sekolah guna meningkatkan semangat belajar siswa.

Menurut Senior Manajer Komunikasi dan CSR PTSG, Dharma Sunyata, Semen Gresik Goes to School merupakan komitmen korporasi melibatkan keikutsertaan komunitas untuk tumbuh dan berkembang bersama.

''Melalui edukasi dan sosialisasi yang kami lakukan di sekolah, para siswa bisa memahami kehadiran Semen Gresik di tengah-tengah mereka. Agenda ini juga sebagai upaya menindaklanjuti arahan Kementerian BUMN agar perusahaan ikut memprioritaskan peningkatan kualitas pendidikan masyarakat di sekitar,'' kata Dharma dalam siaran persnya, Selasa (26/4/2022).

Baca Juga: Semen Gresik Sabet Dua Penghargaan TOP CSR Awards 2022

Lanjut Dharma, kegiatan ini dilaksanakan setiap triwulan sekali dengan menyasar empat sekolah terpilih berdasarkan pemetaaan yang dilakukan tim Community Development Officer. Jumlah anak didik yang terlibat dalam kegiatan Goes to School mencapai sekitar 500-600 orang.

Menurut dia, mengingat yang dihadapi adalah siswa yang masih SD, maka kegiatan edukasi dan motivasi dilakukan secara interaktif, santai dan fun. Materi yang disampaikan tim CSR tentang selayang pandang perusahaan dan konsep industri hijau yang diusungnya dengan bahasa serta komunikasi yang mudah diterima oleh mereka.

Pada kegiatan tersebut, lanjut Dharma, tim PTSG juga didampingi perwakilan mahasiswa penerima manfaat program Beasiswa Prasejahtera Berprestasi (BEST) Semen Gresik. Mereka adalah mahasiswa terpilih yang menempuh kuliah di perguruan tinggi negeri favorit di Indonesia. Kehadiran penerima BEST diharapkan memberikan inspirasi ke para siswa agar bermimpi dan mengejar cita-cita setinggi mungkin.

Ditambahkan Dharma, dalam Goes to School, pihaknya membagikan tas sekolah dan ratusan paket alat-alat tulis untuk para siswa.

“Harapan kami, materi yang diberikan secara fun dan santai, dan bingkisan yang kami berikan dapat bermanfaat bagi adik-adik. Mereka juga memiliki mimpi tinggi dan punya tekad keras untuk mewujudkannya,'' tandasnya.

Baca Juga: Sukses Kelola Ekonomi Sirkular pada Edupark Membawa Semen Gresik Juarai BCOMMS 2022

Load More