SuaraJawaTengah.id - Candi Borobudur bakal tertutup bagi wisatawan umum, Jumat (17/6/2022).
Penutupan salah satu keajaiban dunia itu karena ada kunjungan Presiden Jerman Frank-Walter Steinmeier. Hal itu dijelaskan Wakil Sementara General Manager Unit Borobudur & Manohara, Pujo Suwarno.
Melansir ANTARA, Pujo mengatakan dalam rangka kunjungan tamu kenegaraan Presiden Jerman tersebut Taman Wisata candi Borobudur akan ditutup pukul 07.00-12.00 WIB bagi masyarakat umum.
"Borobudur akan dibuka kembali untuk wisatawan umum pukul 12.00 WIB," kata Pujo, Rabu (15/6/2022).
Baca Juga: Jelang MotoGP Jerman 2022, Pol Espargaro Optimis dan Sebut Honda Favorit di Sirkuit Sachsenring
Ia menyampaikan pada hari kunjungan Presiden Jerman itu, wisatawan masih bisa berkunjung ke Candi Borobudur pada pukul 12.00-16.30 WIB.
"Karena ini kunjungan tamu kenegaraan harus begitu prosedurnya, untuk menghormati beliau," ujar dia.
Pujo menuturkan rombongan Presiden Jerman berjumlah sekitar 35 orang, tetapi untuk detailnya pihaknya masih menunggu daftar dari Kedubes Jerman.
"Karena ini kunjungan setingkat RI 1 maka rombongan akan naik ke atas candi, rencana simulasinya begitu," paparnya.
Presiden Republik Federal Jerman Frank-Walter Steinmeier akan mengadakan kunjungan kenegaraan ke Republik Indonesia pada 15-17 Juni 2022.
Di Jakarta, Presiden Steinmeier akan disambut oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Kepresidenan untuk perbincangan politik. Selain itu juga akan bergabung dalam pertemuan dengan para pakar berbagai topik yang mencakup upaya Indonesia dibidang lingkungan hidup, iklim, dan energi.
Presiden Jerman kemudian akan bertolak ke Yogyakarta, mengeksplorasi warisan kebudayaan Indonesia.
Berita Terkait
-
Ramai #KaburAjaDulu, Ini Cara Daftar Program Ausbildung untuk Belajar dan Kerja di Jerman
-
Viral 'Kabur Aja Dulu', Ini 8 Bahasa Asing Paling Berguna buat Cari Kerja di Luar Negeri
-
Detik-Detik Menegangkan Mobil Tabrak Kerumunan di Munich, 28 Luka-Luka!
-
Bank Terbesar Jerman PHK 3900 Karyawan
-
Jerman Dalam Bayang-bayang Teror Jelang Konferensi Keamanan Dunia
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Tanpa Anggaran Daerah, Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang Ditanggung APBN
-
BRI Semarang dan PSMTI Jateng Gelar Aksi Donor Darah
-
Waspadai Leptospirosis di Musim Hujan: Gejala dan Tips Pencegahan
-
SDN Klepu 03 Cetak Sejarah, Pertahankan Gelar Juara di MilkLife Soccer Challenge Semarang 2025
-
PSIS vs PSM: Mahesa Jenar Siap Bangkit di Jatidiri, Akhiri Tren Negatif!