SuaraJawaTengah.id - Opor ayam tak selalu berkuah kuning, bisa juga berkuah putih. Biasanya opor ayam putih ini disajikan saat Idul Adha atau juga perayaan lainnya. Berikut ini resep opor ayam putih dengan sederhana.
Opor ayam termasuk masakan sejenis kari ayam yang sangat dikenal di Indonesia.
Bahan-bahan opor ayam sebenarnya adalah ayam rebus yang diberi bumbu kental dari santan yang ditambah berbagai bumbu seperti serai, kencur, dan lain-lain.
Kekinian opor menjadi hidangan sederhana yang sangat disukai oleh semua kalangan masyarakat.
Baca Juga: Resep Sambal Matah Kecombrang Simpel Cuma Pakai 9 Bahan!
Berikut ini resep opor ayam putih dikutip dari Cookpad:
Bahan-bahan
- 1 kg ayam, saya menggunakan sayap ayam
- 1 bungkus santan instant 200ml
Bumbu halus:
Baca Juga: Resep Kue Kering Coklat dengan Bahan Sederhana, Cocok untuk Duduk Santai Ngopi Sore
- 8 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 4 buah kemiri (sangrai)
- 3 cm jahe
- 1/4 sdt ketumbar(sangrai)
- 1/4 sdt merica
Bumbu cemplung:
- 3 lembar daun salam
- 2 batang sereh geprek
- 5 cm lengkuas geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 1/2 sdt gula
- 1/2 sdt garam
Cara membuat:
- Haluskan bumbu halus.
- Cuci bersih ayam, sisihkan.
- Lalu tumis bumbu halus sampai harum.
- Kemudian tambahkan daun jeruk daun salam lengkuas dan sereh.
- Tambahkan air lalu masukkan ayam kemudian aduk rata.
- Masukkan gula dan garam, kemudian ungkep hingga ayam matang dan bumbu meresap.
- Setelah ayam matang tambahkan santan kental, lalu aduk sampai rata.
- Aduk terus hingga mendidih supaya santan tidak pecah.
- Setelah mendidih, matikan api dan opor pun siap disantap.
Demikian resep opor ayam putih dengan sederhana.
Berita Terkait
-
Resep Triple Choco Cake ala Nicky Tirta
-
Andalkan Resep Turun-Temurun dan Dikemas Kekinian, Wizz Sausage Masuk Top 10 Pasar Lokal Suara UMKM
-
Resep Praktis Martabak Telur untuk Camilan Keluarga
-
Cara Membuat Salted Egg Chicken di Rumah, Modal Rp 50 Ribu Bisa Buat 5 Porsi
-
Jessica Wongso Trauma Tawarkan Kopi Vietnam, Cara Bikinnya Ternyata Mudah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri
-
Cari Rumah Baru di Ibu Kota Jatim Sesuai Fengshui? Hadiri BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Jelang Pencoblosan, PAN Jateng Dorong Pilkada Berlangsung Damai, Ini Alasannya
-
Ngerinya Tanjakan Silayur: Titik Kritis Kecelakaan yang Kini Jadi Prioritas Pemerintah Kota Semarang