SuaraJawaTengah.id - Rektor Universitas Islam Negeri Prof KH. Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto Prof Dr H. Mohammad Roqib, M.Ag mengatakan Indonesia butuh sosok seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Pak Ganjar itu orang potensial, maka selepas dari kepemimpinannya di Jawa Tengah, harapannya adalah menasional, apapun posisinya. Indonesia membutuhkan orang seperti Pak Ganjar," katanya menanggapi doa yang disampaikan pada acara Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan bagi mahasiswa baru UIN Saizu Purwokerto yang menghadirkan Ganjar Pranowo di kampus setempat, Senin (22/8/2022).
Disinggung mengenai kemungkinan Ganjar Pranowo menjadi bakal calon presiden pada Pemilu 2024, dia mengatakan hal itu sangat potensial.
"Iya, sangat potensial, sangat potensial," kata Rektor.
Terkait kehadiran Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dalam acara Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan bagi mahasiswa baru UIN Saizu Purwokerto, Rektor mengatakan hal itu merupakan bagian dari kepedulian orang nomor satu di lingkungan Pemprov Jawa Tengah itu.
"Ini adalah bagian dari kepedulian beliau terhadap generasi muda, masyarakat milenial, karena di tangan anak-anak muda inilah kepemimpinan akan berlanjut," katanya.
Menurut dia, hal itu merupakan bagian dari perhatian pemimpin terhadap kader-kadernya dalam rangka kaderisasi. "Ini adalah luar biasa. Menurut saya, luar biasa," kata Rektor.
Dalam kegiatan tersebut, Gubernur Ganjar Pranowo memotivasi mahasiswa baru UIN Saizu untuk belajar sungguh-sungguh.
Selain itu, Ganjar juga berdialog dengan sejumlah mahasiswa. Di akhir acara, Ganjar berkesempatan berfoto bersama dengan mahasiswa kampus tersebut. [ANTARA]
Baca Juga: Ada Kemungkinan Pertemuan PDIP dan NasDem Bakal Bahas Capres 2024, Ganjar Pranowo: Kata Siapa?
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan