SuaraJawaTengah.id - Beredar unggahan video seorang sopir truk mengeluh kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
Sopir truk ini mengeluh lantaran perbaikan jalan di salah satu daerah Batang yang menyebabkan macet tak kunjung selesai.
Keluhan sopir truk tersebut diketahui pertama kali dari unggahan video di akun TikTok @opra129.
Dalam video berdurasi singkat itu sopir truk ini tengah kesal kejebak macet dikarenakan jalan yang dilalui sedang ada perbaikan.
"Pak Ganjar ini gimana pak, pak, pembangunan Jawa Tengah kok lama banget," keluh sopir truk dikutip pada Rabu (24/8/2022).
Sopir truk ini mengaku bahwa para sopir lainnya banyak yang mengeluh perihal perbaikan jalan yang tak kunjung selesai.
"Sopir-sopir pada ngeluh pak Ganjar, kapan ini selesainya," ungkap sopir truk tersebut.
Unggahan video yang telah disukai ribuan kali itu rupanya mendapatkan beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar.
"Jawa tengah sedang tidak baik-baik saja," kata akun @slamet**.
Baca Juga: Dukungan Ridwan Kamil Jadi Capres 2024 Menguat, Kalahkan Prabowo dan Sandiaga Uno
"Karangan Anyar, mundu juga macet. Sudah 2 bulan baru separate jalan," keluh akun @sulaeman**.
"Sopir-sopir menangis uang jalan tetap solar membengkak," imbuh akun @etoll**.
"Bangun jalan ora bimsalabim om, sesok langsung jadi. Bersyukur saja ada yang dibangun," sahut akun @masozil**.
"Dalan rusak podo sambat, saiki di dandani macet yo do sambat. Penting bersyukur lor dalane jeh ono seng di dandani," timpal akun @kepo_banget**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan