SuaraJawaTengah.id - Pendangdut Wika Salim membagikan cerita haru tentang perjuangannya membangun rumah sendiri dari hasil kerja kerasnya di dunia entertaiment.
Lewat akun instagramnya, perempuan berusia 30 tahun ini mengaku harus mengumpulkan uang selama bertahun-tahun untuk membangun rumah impiannya.
"Sebenernya selalu ragu untuk bagiin moment ini ke orang banyak. Karena aku juga bukan tipe orang yang selalu share semua tentang kehidupan pribadi. Tapi dimoment ini aku pengen cerita aja walau pun ya itu tadi mungkin gak penting untuk orang lain," buka Wika Salim.
"Jadi gini, hari ini pulang dari Surabaya aku langsung mampir ke rumah baru aku. Masih gak nyangka aja, akhirnya aku bisa sampai dititik ini, ngerasa bangga banget sama diri sendiri, bisa sampe dititik ini," sambung Wika Salim.
Baca Juga: Viral Kebaya Merah, Wika Salim Tampil Seksi dengan Gaun Merah: Yang Merah Jangan Sampe Lolos
Wika Salim kemudian menceritakan perjuangannya membangun rumah tidaklah instan. Ia harus banting tulang untuk mengumpulkan pundi-pundi uang.
"Alhamdulillah (bangun rumah) nabung dari hasil kerja sampai keringat bercucuran. Gak ada yang instan, prosesnya panjang banget bisa sampai disini, bukan setahun dua tahun," ungkap Wika Salim.
Empat tahun lalu Wika Salim mengenang bahwa dirinya belum punya apa-apa. Sehingga saat ini ia banyak bersyukur diberi banyak rezeki untuk membangun rumah.
"Dulu berangkat kerja setiap hari naik taksi. Selalu sendirian karena belum punya tim dan belum mampu untuk gaji orang. Tapi alhamdulillah trnyata aku bisa lewatin smuanya, ta karena aku selalu jadi penguat diri sendiri," ujar Wika Salim.
"Sampai akhirnya semuanya terasa semakin membaik. Allah kasih terus kejutan-kejutan yang aku sendiri gak pernah nyangka. Meskipun selalu diselipkan ujian, tapi aku yakin itu cara Allah untuk aku naik kelas," tambah Wika Salim.
Baca Juga: Wajah Wika Salim Jadi Penuh Jerawat Gara-gara Pakai Make Up Seharian, Apa Solusinya?
Wika Salim berharap semua yang membaca ceritanya jadi orang-orang sukses dan paling penting mau bekerja keras.
"Semoga teman-teman onlineku yang lagi berjuang dalam hal apapun Allah mudahkan rezeki untuk kalian, disehatkan badan kalian, jangan lupa bersyukur dan jangan pernah meredahkan kemampuan diri kita sendiri," ucap Wika Salim.
"Jangan mudah iri juga atas keberhasilan orang lain. Apalagi itu orang terdekat kita, tapi jadikan motivasi untuk kita jadi lebih baik," tandasnya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Hoki Seumur Hidup Dipakai, Wika Salim Cium Penonton Pria Sampai Pingsan
-
Ahmad Dhani Foto dengan Wika Salim, Mulan Jameela Diwanti-wanti: Dulu Awalnya Foto Bertiga
-
Segini Pendapatan Richard Lee dari YouTube selama Sebulan, Pantas Enteng Sawer Wika Salim Rp50 Juta
-
Richard Lee Jor-joran Sawer Wika Salim Rp50 Juta, Netizen Auto Minta Disawer
-
Meggy Diaz Kangen Tukul Arwana: Doaku Gak Pernah Putus untuk Beliau
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah
-
Kemenangan Jaguar di Pilwalkot Semarang: Strategi PDIP Didukung Logistik yang Besar