SuaraJawaTengah.id - Bek kiri andalan Timnas Indonesia Pratama Arhan dipastikan akan meninggalkan Tokyo Verdy setelah klub tersebut sukses promosi ke J1 League musim depan.
Kabar itu pun dikonfirmasi langsung oleh sang agen, Dusan Bogdanovic. Seandainya bertahan, Pratama Arhan akan sulit menembus skuat inti. Apalagi musim ini Pratama Arhan baru dimainkan sekali di ajang J2 League.
Terkait karir selanjutnya sang agen menyebut pemain asal Blora, Jawa Tengah itu akan memprioritaskan tawaran klub luar negeri terlebih dahulu.
"Indonesia pasti, luar negeri juga ada, termasuk negara Asia dan Asia tenggara," ujar Dusan agen Pratama Arhan dikutip dari @liputanbola.timnas.
"Pasti di luar negeri," lanjutnya.
Sementara itu, CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi turut buka suara terkait nasib Pratama Arhan di luar negeri.
Untuk sekarang ini Yoyok Sukawi tidak setuju kalau mantan anak buahnya itu kembali ke Indonesia. Dia ingin Pratama Arhan tetap berkarir di luar negeri.
"Saya belum setuju, karena talenta dia jauh yang pemain lain. Jadi lebih baik di luar negeri dulu," kata Yoyok Sukawi dikutip akun TikToknya.
Jika sekiranya nanti Pratama Arhan ingin kembali ke tanah air. Anggota DPR RI tersebut menjamin suami Azizah Salsha itu bakal kembali ke PSIS Semarang.
"Tapi kalau dia mau kembali ke Indonesia, udah pasti dia kembali ke PSIS," paparnya.
Selain itu, Yoyok Sukawi juga menyinggung pembangunan di Stadion Jatidiri. Meski sudah digunakan kompleks olahraga yang terletak di Kecamatan Gajahmungkur itu belum sempurna.
"Jatidiri ini lagi berbenah terus, nanti dibenahi PUPR setiap tahunnya. Setelah Jatidiri masuk kategori grade B, kita bisa menggelar event-event Internasional," pungkasnya.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Jalur Kereta Pantura Lumpuh, KAI Batalkan 23 Perjalanan KA di Semarang Akibat Banjir Pekalongan
-
Waspada! Semarang dan Sebagian Wilayah Jawa Tengah Diprediksi Diguyur Hujan Sedang Hari Ini
-
7 Mobil Bekas Cocok untuk Keluarga Harga Rp120 Jutaan, Nyaman dan Irit Bensin!
-
Viral Petani Kudus Kuras Air Sawah Saat Banjir, Ini Penjelasannya yang Sempat Disalahpahami
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60