SuaraJawaTengah.id - Wahyu Prasetyo menjadi pemain dari PSIS Semarang satu-satunya yang dipanggil Shin Tae-yong masuk dalam skuad Timnas Indonesia.
Pria yang sering dipanggil Hulk itu bakal bergabung dengan 29 pemain untuk mengisi skuad tim nasional Indonesia yang akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki.
TC rencananya akan dimulai dari tanggal 20 Desember hingga 6 Januari 2023. Kemudian tim ini langsung beranjak menuju Qatar untuk persiapan Piala Asia yang akan digelar pada 12 Januari sampai dengan 10 Februari 2024.
"Pemain yang bermain di Liga 1 sudah bisa berkumpul semua karena kompetisi jeda hingga awal Februari 2024. Selain itu juga, mereka akan menjalani beberapa rangkaian uji coba, pada tanggal 2 dan 5 Januari 2024 melawan Libya di Antalya, kemudian di tanggal 9 Januuari melawan Iran di Qatar, di lapangan latihan Iran, pukul 20.30," kata ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji dikutip dari situs resmi PSSI, Selasa (19/12/2023).
"Para pemain yang dipanggil beberapa di antaranya sudah mengikuti kualifikasi Piala Dunia 2024 di Irak dan Filipina sebelumnya. Nama baru Justin Hubner yang sudah menjadi WNI pun langsung dipanggil. Hanya Rachmat Irianto yang mengalami cedera dan tak ada pemain pengganti," sambungnya.
Selanjutnya, enam pemain akan dicoret dari skuad Merah Putih. 23 pemain kemudian akan dibawa ke Qatar untuk melakoni Piala Asia 2023.
Setelahnya, timnas Indonesia menghadapi akan bersaing bersama Vietnam, Irak dan Jepang di Grup D Piala Asia 2023.
Ini 29 Pemain Timnas Indonesia TC Turki
Kiper:
1. Syahrul Trisna - Persikabo
2. Muhamad Riyandi - Persis Solo
3. Ernando Ari - Persebaya Surabaya
Baca Juga: PSIS Semarang Gagal Raih Kemenangan, Berbagi Poin dengan Tamunya Madura United
Belakang:
4. Justin Hubner - Wolverhampton
5. M. Edo Febriansah - Persib Bandung
6. Wahyu Prasetyo - PSIS Semarang
7. Rizky Ridho - Persija Jakarta
8. Jordi Amat - Johor Darul Tazim FC
9. Elkan Baggott - Ipswich Town
10. Sandy Walsh - KV Mechelen
11. Shayne Pattynama - Viking FK
12. Asnawi Mangkualam - Jeonnam Dragons
13. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
Tengah:
14. Saddil Ramdani - Sabah FC
15. Marc Klok - Persib Bandung
16. Ricky Kambuaya - Dewa United
17. Witan Sulaeman - Persija Jakarta
18. Egy Maulana - Dewa United
19. Adam Alis - Borneo FC
20. Arkhan Fikri - Arema FC
21. Yakob Sayuri - PSM Makassar
22. Yance Sayuri - PSM Makassar
23. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze
24. Ivar Jenner - Jong Utrecht
Depan:
25. Hokky Caraka - PSS Sleman
26. Ramadhan Sananta - Persis Solo
27. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara Presisi FC
28. Dimas Drajad - Persikabo
29. Rafael Struick - ADO Den Haag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli