SuaraJawaTengah.id - Presiden Borneo FC, Nabil Husein kembali jadi perbincangan netizen usai mengritik keras pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Juru taktik asal Korea Selayan itu kembali tak memanggil winger Stefano Lilipaly untuk menghadapi Piala Asia 2023.
Tak hanya Lilipaly, kiper Borneo FC yakni Nadeo Argawinata juga terpental dari skuad Timnas Garuda.
Nadeo kalah bersaing dari Syahrul Trisna Fadillah, Ernando Ari Sutaryadi dan kiper utama Persis Solo, Muhammad Riyandi.
Baca Juga: Bakal Lakoni TC di Turki, Hulk Jadi Satu-satunya Pemain PSIS Semarang yang Dipanggil Shin Tae-yong
"Hal-hal lucu kadang disampaikan. Fokus kerja yang benar ya biar diperpanjang kontrakmu. Mohon pendukung si Korea ini tolong supportnya di medsos biar diperpanjang," tulis Nabil Husein melalui akun Instagram.
Kini, Nabil Husein justru mendapat serangan balik dari netizen setelah pelatih Timnas Jepang, Hajime Moriyasu tak memanggil sederet bintang yang bermain di kompetisi Eropa.
Nama-nama itu bahkan menghiasi line-up utama di klub masing-masing seperti Kaoru Mitoma (Brighton), Wataru Endo (Liverpool), Takehiro Tomiyasu (Arsenal), hingga Kyogo Furuhashi (Glasgow Celtic).
Absennya Kyogo Furuhashi yang juga top Celtic itulah yang membuat netizen menyindir Nabil Husein.
Secara performa, Kyogo Furuhashi dalah top skor Celtic musim lalu dengan mencetak 20 gol dari 33 penampilan. Sebelumnya, dia juga tak dibawa ke skuad Final Piala Dunia 2022
"Anehnya, bos Celtic saat itu tak melontarkan protes sama sekali ke sang pelatih Jepang," tulis @timnasgoal seakan menyindir Nabil Husein.
Akun itu juga menyebut tidak ada unggahan story bernada menyindir maupun tidak terima dari bos Celtic karena pemainnya tidak dipanggil timnas.
"Kok bisa ya? Ada bos aneh kayak gitu. Proteslah harusnya," tambah akun tersebut.
Ini bukan kali pertama Nabil Husein terang-terangan memberikan kritikan untuk Shin Tae-yong. Sebelumnya, Nabil Husein tak segan menyampaikan opininya saat Stefano Lilipaly tak disertakan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Berita Terkait
-
Eks-Kapten Timnas U-19 Akui Sulit Ikuti Porsi Latihan Bersama STY, Mengapa?
-
Pasrah Anak Asuhnya Terus Dipakai Timnas Indonesia, Pelatih Persija: Saya Ingin Pemain Terbaik
-
Rekan Mees Hilgers: Sangat Ceroboh dan di Bawah Standar
-
Penyerang Keturunan Adrian Wibowo Tantang Maarten Paes di MLS 2025, Tertarik Bela Timnas Indonesia
-
Fans Timnas Indonesia Wajib Tahu! Ini Alasan STY Pilih Bawa Pemain Muda ke Piala AFF 2024
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang, Partai Golkar Jateng: Kerja Keras Seluruh Elemen
-
Waspada! Semarang Berpotensi Hadapi Hujan Lebat dan Angin Kencang Selama Sepekan ke Depan
-
Akademisi UIN Walisongo Soroti Praktik Politik Uang dan Lemahnya Peran Bawaslu di Pilkada 2024
-
Misteri Tewasnya Siswa SMK di Semarang: Polisi Bongkar Makam untuk Ungkap Fakta!
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu