SuaraJawaTengah.id - Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu Solo bakal menelusuri dugaan pelanggaran yang dilakukan capres Ganjar Pranowo saat berada di Solo Car Free Day, Minggu (24/12/2023).
Dugaan pelanggaran itu berupa aksi bagi-bagi voucher internet gratis yang dilakukan relawan capres nomor urut 02 tersebut.
Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Surakarta, Poppy Kusuma, mengatakan sebelum Ganjar beraktivitas di CFD, pihaknya sudah mewanti-wanti pihak capres nomor urut 3 tersebut.
Menurutnya, sedari awal Solo CFD terlarang untuk kampanye dan kegiatan politik lainnya.
"Namun mereka bersikukuh. Makanya kami berikan rambu-rambunya. Enggak boleh ada atribut, APK (alat peraga kampanye), orasi, yel-yel, dan bahkan capres tidak boleh menggunakan kaos yang kaitannya dengan branding mereka," kata Poppy, Senin (25/12/2023).
Kegiatan itu, kata dia, juga diawasi oleh jajaran Bawaslu. Menurutnya, personel yang terjun ke lapangan adalah pengawas di tingkat kecamatan (Panwascam).
"Kami terjunkan Panwascam untuk mengawasi," jelas dia.
Perihal aksi bgi-bagi voucher, pihaknya akan melakukan kajian dan melakukan penelusuran terlebih dahulu. Sebab, kata dia, personel Panwascam tidak melaporkan adanya hal itu.
Namun, berdasarkan penelusuran awak media, relawan Ganjar Pranowo memang tampak aktif membagi-bagikan voucher internet kepada para pengunjung CFD. Bahkan, video aksi ini viral di sejumlah media sosial.
Baca Juga: Ganjar Pranowo Sebut Batik Keren Bukan Cuma di Solo
”Nanti kami lakukan kajian dan melakukan penelusuran apakah masuk dugaan pelanggaran kampanye atau tidak. Kita rapatkan dulu dan kita terlusuri lagi," tegasnya.
Senada disampaikan Ketua Bawaslu Kota Solo, Budo Wahyono.
Menurutnya, hasinya jajaran pengawas dari kelurahan dan kecamatan tidak melaporkan temuan adanya bagi-bagi voucher internet. Pernyataan Budi, berlawanan dengan fakta di lapangan.
"Kalau dugaan pelanggaran itu kan sumbernya bisa dari dua, bisa dari temuan atau bisa juga dari laporan. Kalau teman-teman lapangan yang mengawasi tidak melaporkan adanya temuan itu," ucapnya.
Sebelumnya, banyak pihak menyorot aksi bagi-bagi voucher internet gratis yang dilakukan relawan Ganjar Pranowo di gelaran Car Free Day (CFD) Solo, Minggu (24/12/2023).
Dalam kesempatan itu, tampak sejumlah orang turut mengiringi Ganjar yang sedang beraktivitas di arena CFD Solo, membagikan voucher internet gratis.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati