SuaraJawaTengah.id - Lembaga survei Indikator telah merilis hasil survei peta elektoral pasca-debat Capres dan Cawapres.
Hasilnya, Partai Gerindra bisa mengancam dominasi PDI Perjuangan seiring dengan meningkatnya elektabilitas pasangan calon nomor capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Berdasarkan periode survei telepon 23-24 Desember 2023, Ini pilihan Partai DPR RI dan Presiden-Wakil Presiden yang dikutip pada Selasa (26/12/2023):
PDIP 19.1%, kemudian Gerindra 18.2%, Golkar 9.3%, PKB 7.8%, NasDem 6.2%, PKS 6%, PAN 4.5%, Demokrat 4.4%, sementara partai lain kurang dari 3%, belum menjawab 15.1%.
Kemudian pada simulasi tiga pasangan Capres dan Cawapres, Prabowo-Gibran 46.7% unggul atas Ganjar-Mahfud 24.5%, dan Anies-Muhaimin 21%, belum menjawab 7.8%
Lalu bagaimana hasil debat Capres 12 Desember?
Sekitar 42.3% menyaksikan debat pertama, dari yang menyaksikan debat, paling banyak, 35.5%, menilai Anies sebagai capres yang tampil paling baik dalam acara debat.
Kemudian dari yang menyaksikan debat, Prabowo 32.6% paling banyak dinilai sebagai capres yang paling bagus program kerjanya.
Dari yang menyaksikan debat, Anies 38.3% paling banyak dinilai sebagai capres yang paling bagus cara menyampaikan pendapat/gagasannya.
Baca Juga: Jelang Debat Cawapres, Gibran Disebut Kantongi Banyak Sumber Referensi Ahli
Kemudian Debat Cawapres 22 Desember juga mendapatkan respon dari masyarakat. Sekitar 35.9% menyaksikan debat Cawapres 22 Desember 2023, dari yang menyaksikan debat, paling banyak, 56.2%, menilai Gibran sebagai cawapres yang tampil paling baik dalam acara debat.
Kemudian dari yang menyaksikan debat, Gibran 42.9%, paling banyak dinilai sebagai cawapres yang paling bagus program kerjanya. Dari yang menyaksikan debat, Gibran 45.8% paling banyak dinilai sebagai cawapres yang paling bagus cara menyampaikan pendapat/gagasannya.
Namun secara agregat tampak acara debat tidak terlalu banyak mengubah peta elektoral pasangan capres-cawapres.
Dibanding dengan sebelum acara debat digelar distribusi dukungan terhadap pasangan capres-cawapres tidak banyak mengalami perubahan signifikan.
Respon Masyarakat
Warga yang menjadikan Twitter sebagai sumber informasi politik cenderung menonton debat capres tanggal 12 Desember ketimbang mereka yang mendapat informasi politik via Facebook, Televisi, Tiktok dan WA. Anies Baswedan dianggap sebagai pemenang debat terutama mereka yang memakai Twitter (X), WA, Youtube dan Facebook. Sementara Prabowo Subianto dianggap unggul debat capres di kalangan pengguna Tiktok.
Berita Terkait
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Selalu Terus Bertransformasi, BRI Yakin Mampu Memberikan Hasil Optimal