SuaraJawaTengah.id - Warung Madura yang berbasis toko kelontong mulai menjamur di berbagai wilayah dalam beberapa waktu terakhir.
Seperti diketahui, Madura merupakan tahan kelahiran calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 03, Mahfud MD yang berasal dari Kabupaten Sampang.
Kebanyakan, warung itu berada di wilayah kampus yang banyak rumah kos bagi mahasiswa perantuan.
Warung Madura tidak hanya memasok kebutuhan belanja harian, tetapi juga mewakili keuletan dan etos kerja tinggi dari para pengelolanya.
Usus punya usut, salah satu kunci sukses Warung Madura adalah harga produk yang sangat terjangkau.
Dengan strategi ambil untung yang minim namun dijalankan dalam volume penjualan yang tinggi, Warung Madura berhasil menarik perhatian pelanggan dari berbagai lapisan masyarakat.
Keunggulan lain Warung Madura adalah keputusan untuk tetap buka 24 jam, memberikan kenyamanan bagi pelanggan yang membutuhkan layanan kapan saja, bahkan di malam hari.
Fakta bahwa operasional Warung Madura ini terus berjalan 24 jam, 7 hari seminggu, sampai lahir guyonan di tengah masyarakat yang menyebutkan warung kelontong Madura hanya tutup saat kiamat.
Pengelola Warung Madura menjaga hubungan baik dengan supplier atau pemasok. Bukan semata untuk mendapatkan produk dengan harga terbaik, tetapi juga mereka berupaya menciptakan sinergi yang positif dalam rantai pasok, yang pada akhirnya meningkatkan margin keuntungan.
Baca Juga: Elektabilitas Ganjar-Mahfud Terpuruk, Dukungan Non Muslim Tetap Kuat?
Pengelola Warung Madura terkenal memiliki etos kerja yang tinggi dan bekerja secara profesional meskipun beroperasi di warung kelontong.
Hebatnya, Warung Madura juga tidak melihat sesama warung kelontong sebagai pesaing, sebaliknya mereka menganggap wqrung-warung kelontong lain menjadi bagian dari komunitas yang saling mendukung.
Kekuatan Warung Madura adalah membangun sistem bisnis yang tidak takut untuk bersaing tapi melihat seseorang yang memiliki bisnis sama sebagai mitra.
Kerjasama antar komunitas warung kelontong ini akhirnya menciptakan atmosfer kekeluargaan yang positif dan mendukung layaknya paguyuban.
Keunikan lain dari model bisnis ini adalah dengan disediakannya pasokan bensin di hampir setiap warung. Penyediaan 'pom bensin' mini ini akhirnya memberikan nilai tambah yang membuatnya unik di mata pelanggan dan sangat membantu.
Warung Madura memahami konsep produk penetrasi dengan baik. Mereka menawarkan produk dengan harga rendah yang sesuai dengan kebutuhan sehari-hari pelanggan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih