SuaraJawaTengah.id - Ganjar Pranowo mengunjungi PT Jaya Setia Plastik, turut Kecamatan Karanganyar, Demak, Selasa (2/1/2024). Di pabrik yang memproduksi mainan anak itu, calon presiden (Capres) nomor urut 3 itu menemukan miniatur bus bergambar dirinya.
Tiba di lokasi, Ganjar langsung menuju ruang produksi desain. Ia mengajak ngobrol karyawan yang khusus mendesain mainan yang diproduksi pabrik tersebut.
Tanpa sengaja, di ruangan itu terdapat sejumlah mainan anak yang dipajang di rak lemari. Salah satunya adalah mainan bus. Menariknya, mainan bus berwarna dominan merah itu ada gambar wajah Ganjar Pranowo.
"Tahu lagunya kan? Lihat gambarnya. Lihat belakangnya loh," ujar Ganjar sambil menunjukkan mainan bus itu.
Baca Juga: Dengar Curhat Petani yang Terlilit Utang Hingga Rp600 Miliar, Ganjar Sigap Lakukan Ini
Selanjutnya, mantan Gubernur Jawa Tengah itu berkeliling ke tempat produksi mainan. Kontan, hal itu membuat para pekerja heboh ingin meminta salaman dan berswafoto bersama.
Ganjar mengaku kerap memborong mainan anak, karena sejak menjabat Gubernur Jateng ia seringkali membagikan mainan kepada anak-anak.
"Sejak saya menjadi Gubernur saya suka anak-anak dan memberi mainan ke mereka. Dan ternyata ada pabrik mainan besar di sini," katanya.
Pabrik yang dirintis oleh warga lokal sejak 2006 itu, sangat inspiratif. Ceritanya, dirintis hanya dengan dua orang kemudian berkembang dengan desain-desain baru.
"Ini sangat menarik karena didesain oleh orang-orang lulusan SMK. Dan inovasinya luar biasa dari mainan anak, sepatu, sampai rekayasa mesin," tuturnya.
Baca Juga: Sambangi Demak, Ganjar Pranowo Luncurkan Program Penghapusan Utang di Hadapan Petani
Capres yang berpasangan dengan Mahfud MD itu berharap ke depan mainan anak dapat diproduksi di dalam negeri tanpa harus impor. Sehingga, kebutuhan mainan anak dapar sepenuhnya dipasok dari produk dalam negeri.
Berita Terkait
-
Cak Lontong Kehilangan Banyak Job Buntut Dukung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD Saat Pilpres
-
Ganjar Pranowo: untuk Suara.com Selamat Ulang Tahun yang ke-11, Tetap Kritis dan Mencerdaskan!
-
Ganjar Dimintai Tanda Tangan Bocah SD Usai Isi Ceramah di Masjid UGM, Netizen: Tanda Tangan Tarawih Paling Mahal
-
Diajak Berandai-andai Jadi Presiden, Kocaknya Ganjar Pranowo: Kan Sudah Kalah, Saya Lowbat
-
Momen Lucu Bocah SD Minta Tanda Tangan Tarawih Ke Ganjar di Masjid UGM
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara