SuaraJawaTengah.id - Jordi Amat serta kolega harus menelan kekalahan tipis 1-2 dari Libya pada laga uji coba kedua di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024). Laga tersebut dalam rangka mempersiapkan diri Timnas Indonesia jelang Piala Asia 2023 di Qatar.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) meminta suporter untuk bersabar mengenai perkembangan anak-anak asuhnya setelah pada beberapa pertandingan terakhir gagal mendapatkan hasil yang memuaskan.
Diketahui pada empat pertandingan terakhirnya, Timnas Indonesia hanya mampu mengamankan satu hasil imbang kontra Filipina dan takluk dari Irak serta Libya.
"Pastinya saya ingin mendapatkan kemenangan di setiap pertandingan, tetapi selama ini skuadnya kurang, tapi pasti akan ada perkembangan dan akan lebih baik," ungkap STY seusai laga uji coba kontra Libya, Jumat (5/1/2024).
Baca Juga: Tampil Menawan di BRI Liga 1, Wahyu Prasetyo Pastikan Satu Tempat di Piala Asia 2023
"Jadi saya mohon kepada para fans agar tidak terlalu terburu-buru akan perkembangan kita, jadi lebih bersabar karena sepak bola Indonesia akan lebih baik," sambungnya.
Pada laga uji coba pertama, Selasa (2/1) lalu, Indonesia tercatat menelan kekalahan telak 0-4 dari Libya dan STY menjelaskan secara hasil dua pertandingan ini memang mengecewakan, namun anak-anak asuhnya terus menunjukkan perkembangan dan diharapkan semakin baik ketika berlaga di Piala Asia 2023 kontra Irak, Senin (15/1/2024) mendatang.
"Selama kita di Turki kami hanya melakukan latihan fisik, belum ke latihan taktik. Hanya satu hari sebelum pertandingan sempat latihan taktik sebentar," jelas STY.
"Memang antisipasi melawan Irak dan saya menggunakan formasinya. Pemain sudah bekerja keras. Di luar skor, saya lumayan puas dengan permainan pemain hari ini," sambungnya.
Pada pertandingan itu Indonesia sempat unggul terlebih dahulu melalui gol Yakob Sayuri, namun Libya dapat membalikkan keadaan lewat Ahmed Ekrawa dan Osama Elsharimi.
Baca Juga: Adam Alis dan Arkhan Fikri Resmi Dicoret Shin Tae-yong, Tak Dibawa ke Piala Asia 2023
Selanjutnya Skuad Garuda akan terbang dari Turki menuju Qatar dan masih akan melakoni satu laga uji coba kontra Iran sebelum berlaga pada ajang Piala Asia 2023.
Berita Terkait
-
Asnawi Mangkualam Murid Kesayangan Shin Tae-yong yang Ditendang Patrick Kluivert
-
3 Pemain Langganan Timnas yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert, Siapa Saja?
-
Pelatih Belanda Tak Kaget Patrick Kluivert Kepincut dengan Septian Bagaskara
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Debut Patrick Kluivert Depan Mata, Drakor Shin Tae-yong Muncul Lagi
Terpopuler
- Firdaus Oiwobo Tuntut Ganti Rugi ke Kementerian, Nama Menteri PUPR Jadi Sorotan
- Sunan Kalijaga Semprot Pengacara dr Reza Gladys: Nikita Mirzani Tidak Kebal Hukum
- Kenapa Dokter Richard Lee Sembunyikan Status Mualaf Selama 2 Tahun? Ini Alasannya
- Eliano Reijnders: Tristan Gooijer Menuju Indonesia
- Nikita Mirzani Dipenjara, Sikap Karyawan Gelar Makan Bersama Disorot
Pilihan
-
Pelatih Belanda Tak Kaget Patrick Kluivert Kepincut dengan Septian Bagaskara
-
Malam-malam Sambangi Karanganyar, Momen Ahmad Luthfi Dicurhati Lingkungan hingga Pendidikan
-
PSIS Semarang: Tak Dilirik Patrick Kluivert, Justru Sumbang Pemain ke Timnas Negara Lain
-
Harga Emas Antam Merosot Tajam Hari Ini
-
Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
Terkini
-
5 Fakta Menarik Sunan Muria: Wali yang Dekat dengan Wong Cilik
-
Kisah Kiai Paling Sakti di Jawa Tengah: Rumah Kebal Banjir dan Mukjizat di Makamnya
-
Lebih dari Sekadar Bisnis, BRI Group Berbagi Bahagia dengan Yatim dan Dhuafa
-
Jadwal Azan Magrib di Kota Semarang 10 Maret 2025, Lengkap dengan Bacaan Doa Buka Puasa
-
Gubernur Jateng Pastikan Pelayanan Publik dan Kesehatan di Desa Berjalan Baik