SuaraJawaTengah.id - Partai puncak Liga 3 Jawa Tengah antara Persibangga Purbalingga menghadapi Persip Pekalongan akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang pada Sabtu (13/1) Kick off 14.30 WIB.
Pertandingan tersebut rencananya juga akan digelar dengan penonton kedua tim, baik supporter dari Tim Persibangga Purbalingga maupun supporter tim Persip Pekalongan.
Ketua Panitia Pelaksana, Agung Buwono mengumumkan perihal informasi tiket Final Liga 3 Jawa Tengah saat Rapat Koordinasi di Stadion Jatidiri.
Penjualan tiket akan dilakukan mulai Kamis (11/01/2024). Untuk Tiket Tribun Utara dan Selatan kategori supporter kedua tim dapat langsung menghubungi kordinator atau managemen masing – masing tim.
Sementara untuk tiket tribun Barat dan VIP akan dijual pada hari pertandingan dengan disediakan Tiket BOX di area luar stadion. Untuk informasi detail penjualan akan diinformasikan di media sosial resmi PSSI Jateng.
"Hari ini kami secara resmi merilis tiket pertandingan final Liga 3. Informasi lengkapnya di media sosial PSSI Jateng. Kami dari panpel berharap semua pihak dapat mentaati segala tata tertib supaya pertandingan berjalan aman, nyaman, dan siapa pun yang menang situasi tetap kondusif," ujar Agung.
Sementara itu, hal senada juga disampaikan Yoyok Sukawi selaku ketua Asprov PSSI Jawa Tengah. Yoyok berharap gelaran final Liga 3 Jateng dapat menjadi hiburan bagi semua pihak dan berlangsung aman.
"Pertandingan final besok Sabtu merupakan puncak dari Liga 3 Jawa Tengah yang sudah berjalan baik selama ini. Semoga dengan diperbolehkannya suporter kedua klub mampu menjadi atmosfer yang luar biasa, apalagi final di stadion kebanggaan Jateng yakni Stadion Jatidiri. Siapa pun yang menang, ayo sama-sama jaga sepak bola Jawa Tengah," tutur Yoyok Sukawi.
Berikut Rincian Harga Tiket Final Liga 3 Jateng :
Baca Juga: Imbas Kerusuhan Suporter, Persibas Banyumas Terancam Didiskualifikasi dari Liga 3 Jateng
-Tribun Utara Supporter Persibangga Purbalingga 50 rb
-Tribun Selatan Supporter Persip Pekalongan 50 rb
-Tribun Barat Utara & Selatan 75 rb
-Tribun VIP 100 rb
Berita Terkait
-
Nasib Pemain Indonesia yang Dulu Dipuji Pep Guardiola, Kini Cuma Main di Liga 3
-
2 Fakta Menarik Soal Kasus Kepemilikan Ganda Klub di Liga 3, Boleh?
-
Kisah Heroik Dejan FC: Berawal Klub Tarkam, Kini Sukses Tembus Liga 2 Indonesia
-
Dugaan Sepak Bola Gajah Laga Persikota vs Farmel FC, Netizen: Tiki Taka Versi Ekstrem
-
Profil Persikota Tangerang, "Si Bayi Ajaib" Tim Legendaris yang Kini Bakal Mengarungi Liga 3 Indonesia
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan