SuaraJawaTengah.id - Partai puncak Liga 3 Jawa Tengah antara Persibangga Purbalingga menghadapi Persip Pekalongan akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang pada Sabtu (13/1) Kick off 14.30 WIB.
Pertandingan tersebut rencananya juga akan digelar dengan penonton kedua tim, baik supporter dari Tim Persibangga Purbalingga maupun supporter tim Persip Pekalongan.
Ketua Panitia Pelaksana, Agung Buwono mengumumkan perihal informasi tiket Final Liga 3 Jawa Tengah saat Rapat Koordinasi di Stadion Jatidiri.
Penjualan tiket akan dilakukan mulai Kamis (11/01/2024). Untuk Tiket Tribun Utara dan Selatan kategori supporter kedua tim dapat langsung menghubungi kordinator atau managemen masing – masing tim.
Sementara untuk tiket tribun Barat dan VIP akan dijual pada hari pertandingan dengan disediakan Tiket BOX di area luar stadion. Untuk informasi detail penjualan akan diinformasikan di media sosial resmi PSSI Jateng.
"Hari ini kami secara resmi merilis tiket pertandingan final Liga 3. Informasi lengkapnya di media sosial PSSI Jateng. Kami dari panpel berharap semua pihak dapat mentaati segala tata tertib supaya pertandingan berjalan aman, nyaman, dan siapa pun yang menang situasi tetap kondusif," ujar Agung.
Sementara itu, hal senada juga disampaikan Yoyok Sukawi selaku ketua Asprov PSSI Jawa Tengah. Yoyok berharap gelaran final Liga 3 Jateng dapat menjadi hiburan bagi semua pihak dan berlangsung aman.
"Pertandingan final besok Sabtu merupakan puncak dari Liga 3 Jawa Tengah yang sudah berjalan baik selama ini. Semoga dengan diperbolehkannya suporter kedua klub mampu menjadi atmosfer yang luar biasa, apalagi final di stadion kebanggaan Jateng yakni Stadion Jatidiri. Siapa pun yang menang, ayo sama-sama jaga sepak bola Jawa Tengah," tutur Yoyok Sukawi.
Berikut Rincian Harga Tiket Final Liga 3 Jateng :
-Tribun Utara Supporter Persibangga Purbalingga 50 rb
-Tribun Selatan Supporter Persip Pekalongan 50 rb
-Tribun Barat Utara & Selatan 75 rb
-Tribun VIP 100 rb
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati
-
5 Modus Korupsi Bupati Pati Sudewo, Peras Kades Demi Jabatan Perangkat Desa