SuaraJawaTengah.id - Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka kembali menjadi sorotan. Ia cosplay menjadi karakter Boruto saat menghadiri GEMAZ Festival 2024 yang berlangsung di ICE BSD.
Ia pun disambut dengan penuh antusiasme oleh para pengunjung, termasuk para cosplayer. Di akun TikTok pribadinya, Gibran tampak ditemani oleh beberapa figur terkenal, seperti El Rumi dan Raffi Ahmad.
Saat tiba di acara tersebut, Gibran Rakabuming disambut dengan dipakaikan pelindung kepala ala serial anime Naruto, yang menggambarkan desa Konoha, sebuah desa fiktif dalam anime tersebut.
Setelah itu, ia kemudian dipakaikan jubah hitam yang mirip dengan kostum karakter dari Boruto, yaitu anak dari Naruto.
Gibran, yang mengenakan kaos berlengan panjang berwarna hijau dengan tulisan berbahasa Jepang itu langsung dikerumini oleh para pengunjung yang berada di ICE BSD, yang kemudian ikut berdesakan untuk bersalaman dan berfoto dengan Calon Wakil Presiden nomor urut 2 tersebut.
Terlihat di dalam kerumunan, Gibran mengiyakan ajakan berfoto oleh pengunjung yang hadir pada acara tersebut.
Diketahui, GEMAZ Festival merupakan sebuah acara Esports terkemuka yang berlangsung pada tahun 2024, dan diperkirakan akan menjadi peristiwa besar dalam industri E-Sport Indonesia.
Sebagai sebuah acara gaming, tentu saja GEMAZ FESTIVAL 2024 tidak akan lengkap tanpa adanya kegiatan yang kompetitif.
Tiga tim esports terkemuka di Indonesia, yaitu RRQ, ONIC Esports, dan EVOS Esports, bersiap untuk bersaing memperebutkan trofi di GEMAZ FESTIVAL 2024 ini.
Sebagai tambahan, band terkenal J-Rocks tampil sebagai bintang tamu, menambahkan semarak pada festival tersebut.
Gibran Rakabuming Raka pun ikut berpartisipasi dalam celebrity fun match Mobile Legend. Ia diketahui bergabung dengan Tim Raffi Ahmad.
Selain Bersama Raffi, Gibran ikut tergabung dalam satu tim Bersama beberapa selebritis lainnya, yaitu Alshad Ahmad, Meyden dan Cathezz.
Gibran telah mengungkapkan bahwa ia ingin menggunakan hero Nana dalam pertandingan tersebut.
“Saya pake Nana,” kata Gibran pada Jumat, (12/01/2024) di lokasi.
Gibran Rakabuming dan timnya menuju ke podium untuk bertanding melawan tim RCK. Tim RCK juga merupakan Kumpulan selebritis, yang terdiri dari Vidi Aldiano, Caitlin Halderman, Rob Clinton, Aqsa Aswar dan Vior.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Jadi Daya Tarik Saat Kampanye Prabowo-Gibran, Publik Sampai Histeris Saat Tersorot Kamera
-
Gerbong Artis Raffi Ahmad Ramai-ramai Dukung Prabowo-Gibran, Elektabilitas Bisa Tambah Melejit?
-
Jelang Debat Cawapres, Crazy Rich Grobogan Joko Suranto Ikut Beri Komentar: Jangan Remehkan Gibran, Pasti Bikin Kejutan
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal