SuaraJawaTengah.id - Gibran Rakabuming Raka diyakini membuat kejutan kembali dalam debat kedua khusus Cawapres pada 16 Januari 2024 mendatang.
Menurut Tokoh Masyarakat Jawa Tengah (Jateng), Joko Suranto, Gibran yang kini masih menjabat Wali Kota Solo itu, bakal tampil gemilang.
Selain karena tema debat berupa Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraris, Masyarakat Adat dan Desa, juga pengalamannya memimpin daerah.
"Berkelanjutan jelas ya, beliau (Gibran) memiliki jargon melanjutkan pembangunan yang sudah baik. Lingkungan hidup hingga energi apalagi. TPA Putri Cempo dalam proses dikembangkan, sampah jadi listrik," ungkap dia, Kamis (11/1/2024).
Pria yang akrab dipanggil Crazy Rich Grobogan itu menjelaskan, soal agraris Gibran juga selama menjabat sangat konsen. Di mana pernah mengantarkan sertifikat langsung ke warga di Jebres dalam program daerah agraris. Serta juga menyerahkan 561 sertifikat tanah untuk tempat, veteran hingga pencegahan banjir.
Bahkan melalui komando Gibran, bagian pertanahan di Solo berusaha melakukan perpindahan digital dari sertifikat tanah manual menjadi digital. Itu untuk mengurangi dampak negatif seperti adanya mafia tanah.
"Beliau konsen dalam masalah agraria. Beliau menjamin kepastian dan perlindungan hukum atas kepemilikan tanah masyarakat. Itu bagian dari program sertifikasi aset agar masyarakat sejahtera," jelas dia.
Joko yang juga Ketua Umum REI itu berharap jangan lagi ada yang meremehkan, merendahkan hingga nyinyir terhadap kemampuan Gibran dalam debat. Karena pada debat pertama kemarin Gibran justru tampil gemilang.
"Katanya gak akan mampu lawan profesor dan politikus senior. Ternyata kan sebaliknya Gibran gemilang, Gibran jadi bintang dalam debat. Jangan remehkan anak muda. Muda tapi punya pengalaman dan sukses memimpin daerah," paparnya.
Dia menambahkan, jika Gibran yang mendampingi Capres Prabowo Subianto itu akan menampilkan performa yang terbaik. Tetapi Gibran sama sekali tak akan pernah meremehkan lawan debatnya.
"Saya yakin Gibran akan membuat kejutan lagi. Orang yang tenang, kalem tapi menguasai masalah. InsyaAllah bakal jadi bitang lagi di debat. Beliau menghormati lawan debatnya," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Apel Siaga Bulan K3 Nasional, Semen Gresik Tegaskan K3 sebagai Budaya dan Prioritas Utama
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!