SuaraJawaTengah.id - Salah satu klub asal Jawa Tengah di Liga 2, Persijap Jepara dipastikan bertahan di kompetisi kasta kedua sepak bola Indonesia musim depan.
Hal ini dipastikan setelah Laskar Kalinyamat menang dengan skor 2-4 atas ruan rumah Persiba Balikpapan di Stadion Batakan, Balikpapan pada Sabtu (27/1/2024) sore.
Hasil ini membuat Persijap memiliki nilai 12 dan tidak mungkin dikejar oleh klub peringkat ke-3 Sulut United yang masih memiliki 7 poin dan menyisakan satu pertandingan di Grup C Playoff Degradasi Liga 2.
Bertahannya Persijap di Liga 2 sebelumnya juga didahului oleh klub yang berhomebase di Jateng lainnya yakni Nusantara United FC (NUFC) setelah klub yang bermain di Kabupaten Boyolali ini memastikan bertahan di pekan ke-4 babak playoff zona degradasi pekan lalu.
Menurut Yoyok Sukawi selaku ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jateng, bertahannya Persijap dan NUFC di Liga 2 harus memotivasi tim Jateng lainnya yang juga masih berjuang di Playoff Degradasi seperti Persipa Pati, PSCS Cilacap, dan Persekat Tegal.
"Pertama selamat untuk Persijap dan Nusantara United yang dipastikan masih bermain di Liga 2 musim depan. Semoga dengan dipastikannya Persijap dan Nusantara United bertahan bisa memotivasi tiga klub lainnya yakni Persipa, PSCS, dan Persekat. Ayo tim Jateng lainnya nyusul untuk bertahan. Aku ning mburimu caket," ujar Yoyok Sukawi, Minggu (28/1/2024).
Peluang tiga tim Jateng lainnya di babak play off degradasi untuk bertahan juga masih terbuka.
Seperti Persipa Pati yang sore tadi menang atas tuan rumah Sulut United dengan skor 2-3 hanya tinggal membutuhkan satu kemenangan di partai pamungkas melawan Persiba Balikpapan karena unggul head to head atas Sulut United.
Sementara PSCS Cilacap menyisakan satu pertandingan hidup mati menghadapi Persipura Jayapura di Stadion Mandala, Jayapura pekan depan.
Baca Juga: Polresta Cilacap Amankan 2 Pelaku Perusakan Bus Persekat Tegal
Dan Persekat bertandang ke markas Kalteng Putra yang tengah diterpa masalah dan sore tadi Kalteng Putra kalah Walk Out (WO) dari PSCS Cilacap.
Apabila PSCS dan Persekat menang, maka keduanya dipastikan akan bertahan di Liga 2 musim depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City