SuaraJawaTengah.id - Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka melakukan kampanye akbar di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (28/1/2024).
Kirab Kebangsaan Prabowo-Gibran tersebut dihadiri Ketua Umum PSI dan Partai Demokrat, Kaesang Pangarep dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dalam momen tersebut, keduanya berkesempatan menyampaikan orasi pemenangan paslon nomor urut 2 tersebut.
Uniknya, warganet justru menyoroti perbedaan kedua putra Presiden RI tersebut. Pasalnya, gaya pidato keduanya tampak sangat berbeda. AHY memang dikenal sebagai patriot bangsa yang berapi-api, sementara Kaesang justru tidak menggunakan kesempatan itu untuk berpidato.
Alih-alih menyampaikan pidato dan orasi panjang, Kaesang justru menggunakan kesempatan tersebut untuk membagikan gantungan kunci “belimbing sayur”. Gantungan kunci tersebut memang cukup ikonik untuk paslon Prabowo-Gibran.
“Siapa di sini yang suka sama Belimbing Sayur? Nah, kebetulan saya punya. Ini gantungan kunci Belimbing Sayur mukanya Mas Gibran. Terima kasih semua,” tutup Gibran dalam kesempatan pidato tersebut.
Momen pidato Kaesang tersebut dibagikan oleh akun TikTok @solotimes dan telah mendapatkan ribuan komentar warganet.
“Kaesang oh Kaesang. Ngakak aku loh. Malah bagi2 belimbing sayur,” ujar @libra.
“Oke siap ni cari gantungan kunci belimbing sayur buat sepeda motor gua,” tutur @kantongbolong.
“Si bontot terlove. Selalu gokil bikin semua orang tersenyum-senyum melihatnya,” timpal @qolbimajruh.
Baca Juga: Survei indEX: Elektabilitas Prabowo-Gibran Tembus 51,1 Persen, Ganjar-Mahfud Semakin Jauh Tertinggal
“Bakal viral nih gantungan kuncinya,” tulis warganet yang lain.
Terlepas dari hal itu, video AHY menyampaikan orasi politiknya hingga berapi-api juga viral di media sosial. Menurut AHY, pasangan Prabowo-Gibran adalah pasangan yang cocok untuk memajukan Indonesia ke depan.
“Indonesia negara besar, negara yang penuh dengan sumber daya, kita punya tantangan. Tapi kita yakin jika Indonesia 5 tahun ke depan dipimpin Prabowo-Gibran, maka Indonesia akan semakin maju, rakyat akan semakin sejahtera,” teriak AHY.
Lebih lanjut, ia mengajak masyarakat Semarang untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran pada 14 Februari 2024 mendatang. Sikap AHY dalam kesempatan tersebut pun menuai beragam pujian dari warganet.
“Mas AHY – Kaesang generasi emas Indonesia, dua anak Presiden ke 6 dan 7 Indonesia yg rendah hati,” ujar @franchmicha.
“Mas AHY semangat banget, Kaesangnya gokil wkwkwk,” timpal warganet yang lain.
Kontributor : Dinnatul Lailiyah
Berita Terkait
-
Jokowi Ngaku Sering Disalahkan di Pemerintahan Prabowo-Gibran, Netizen: Mulai Muak Jadi Tameng?
-
Kepentingan Rakyat yang Utama, Prabowo Minta Seluruh Pihak Kesampingkan Dendam
-
Komentari Foto Viral Kaesang Pakai Kaos 'Adili Jokowi', Iwan Fals: Emang Jokowi Salahnya Apa Sih?
-
Puji-puji Program MBG, Jokowi Beri Nilai Segini Terkait 100 Hari Prabowo-Gibran
-
Cara Donasi Rambut Seperti Erina Gudono, Istri Kaesang Rela Ubah Hairstyle demi Pejuang Kanker
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Tanpa Anggaran Daerah, Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang Ditanggung APBN
-
BRI Semarang dan PSMTI Jateng Gelar Aksi Donor Darah
-
Waspadai Leptospirosis di Musim Hujan: Gejala dan Tips Pencegahan
-
SDN Klepu 03 Cetak Sejarah, Pertahankan Gelar Juara di MilkLife Soccer Challenge Semarang 2025
-
PSIS vs PSM: Mahesa Jenar Siap Bangkit di Jatidiri, Akhiri Tren Negatif!