SuaraJawaTengah.id - Malam Nuzulul Quran adalah salah satu momen yang ditunggu pada setiap pertengahan bulan Ramadan. Malam Nuzulul Quran pada Ramadan 1445 hijriah ini akan jatuh pada hari Rabu (27/3/2024).
Malam Nuzulul Quran sendiri merupakan peristiwa turunnya Al-Quran untuk pertama kali kepada Rasulullah Muhammad SAW, yakni tepatnya pada malam ke-17 di bulan Ramadan. Lantaran kemuliaan dan keutamaan Nuzulul Quran, umat muslim pun acap kali memperingatinya.
Namun, untuk mendapatkan kemuliaannya, maka umat muslim hendaknya melakukan amalan-amalan yang disyariatkan untuk menghayati ajaran Al-Quran serta diperaktikkan dalam kehidupan sehari-hari. Apa saja amalan yang bisa dilakukan pada malam Nuzulul Quran?
Amalan Malam Nuzulul Quran Menurut Ustazah Halimah Alaydrus
Salah satu pendakwah muda yang merupakan keturunan Nabi SAW, Ustazah Halimah Alaydrus membagikan sejumlah amalan yang dapat dilakukan untuk meraih kemuliaan malam Nuzulul Quran, di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Memperbanyak Membaca Al-Quran
Salah satu amalan yang perlu banyak dilakukan di malam Nuzulul Quran adalah memperbanyak membaca Al-Quran, bahkan jika perlu mengkhatamkannya.
“Sehingga kita mendapatkan kemuliaan dari malam turunnya wahyu kepada Baginda kita Nabi Muhammad SAW,” ungkap Ustazah Halimah Alaydrus.
2. Memperbanyak Doa
Baca Juga: Nana Sudjana Tak Ingin Meninggalnya Petugas Pemilu Terulang Kembali Pada Pilkada 2024
Pada malam tersebut Rasulullah berdoa dengan sungguh-sungguh kepada Allah untuk mendapatkan kemenangan, maka Allah mewujudkannya. Oleh karena itu, malam 17 Ramadan adalah malam mustajabah untuk doa-doa umat muslim.
“Pada malam Nuzulul Quran, pintu-pintu langit sedang terbuka, dengan harapan semoga doa kita diijabah sebagaimana doa Nabi Muhammad SAW pada malam itu,”
3. Membaca Salawat Badar
Ustazah Halimah Alaydrus mengungkapkan bahwa malam 17 Ramadan bukan hanya malam di mana Nabi SAW pertama kali mendapatkan wahyu Al-Quran, akan tetapi juga malam terjadinya perang badar. Meski pasukan Islam lebih sedikit dari kaum Quraisy, tapi Allah memenangkan umat Muslim.
“313 orang mengalahkan pasukan 1000 orang (Quraisy) karena dibantu oleh para malaikatnya Allah. Maka bedoalah yang benar. InsyaAllah doa ibu mustajab, karena karunia kepada seorang Nabi akan terus turun kepada umatnya,” ujar Ustazah Halimah Alaydrus.
Lebih lanjut pendakwah muda asal Indramayu itu memberikan salah satu salawat untuk bertawasul kepada para ahli Badar, yakni membaca Salawat Badar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng