SuaraJawaTengah.id - Pemain Sepak Bola Cristiano Ronaldo memberikan ucapan perayaan Idul Fitri. Hal itu ia sampaikan di media sosial Instagram.
Melalui akun Instagram Ronaldo mengucapkan selamat Idul Fitri kepada umat Islam di dunia.
Striker Al Nassr berusia 39 tahun itu juga berharap para penggemarnya berbahagia dan bersuka cita di hari besar ini.
"Eid Mubarak. Semoga Anda semua bersukacita, damai, dan bahagia di hari istimewa ini," tulis Ronaldo pada akun Instagram dikutip, Rabu (10/4/2024).
Unggahan Cristiano Ronaldo ini langsung mendapatkan banyak respons dari para pengguna sosial media.
Diketahui, Ronaldo termasuk salah satu mega bintang yang sering memberikan ucapan selamat Idul Fitri bagi para penggemarnya melalui akun media sosialnya.
Cristiano Ronaldo sendiri saat ini memang cukup dekat dengan umat Islam setelah ia bergabung dengan klub Arab Saudi, Al Nassr.
Ronaldo datang ke Al Nassr sejak awal 2023 lalu dengan kontrak fantastis hingga musim panas 2025.
Sejak bergabung, pemain berjuluk CR7 itu telah mempersembahkan gelar Liga Champions Arab dan masih memperlihatkan ketajamannya di usia 39 tahun.
Baca Juga: Jadi Buruan Pemudik, Sejarah Lumpia Semarang Ternyata Berawal dari Dua Sejoli Beda Negara
Namun, Ronaldo gagal membawa timnya lolos ke Piala Super Saudi setelah kalah dari Al Hilal di semifinal dengan skor 2-1 pada Selasa (09/4).
Dalam pertandingan tersebut, Ronaldo bahkan mendapat kartu merah karena menyikut pemain bertahan lawan.
Al Hilal sendiri akan tampil menghadapi Al Ittihad yang diperkuat Karim Benzema dan N’Golo Kante pada laga final yang dijadwalkan berlangsung pada Jumat (12/4) dini hari WIB.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan