SuaraJawaTengah.id - Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah atau LKPP Hendrar Prihadi maju sebagai calon Gubernur Jateng pada Pilgub Jateng 2024.
Hal tersebut ditunjukkan melalui pengambilan formulir pendaftaran bakal calon Gubernur Jawa Tengah melalui PDI Perjuangan Jawa Tengah di Semarang, Senin (27/5/2024).
Hendi, sapaan akrabnya, memberikan kuasa kepada staf khususnya, Massangling Gumelar, untuk mengambil formulir pendaftaran ke PDI Perjuangan Jawa Tengah.
Melansir Suara.com, Hendi lahir dan tumbuh di Kota Semarang. Ia lahir pada tanggal 3 Maret 1971.
Karier profesional Hendi bermula pada saat dirinya bekerja sebagai staf tenaga pengajar di Universitas Katolik Soegijapranata. Pada tahun 2001, Hendi mengajar di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, sampai pada tahun 2004.
Setelah mengabdikan ilmunya di dunia pendidikan, Hendi kemudian membentangkan namanya di dunia politik. Ia mengawali karier sebagai Ketua KNPI Jawa Tengah dan menjabat selama dua periode, dari tahun 2004 hingga tahun 2011.
Setelah itu, Hendi masuk ke partai politik dan menjadi kader di PDIP. Pada Pemilu 2009, ia mendaftarkan diri sebagai caleg PDIP, lalu sebagai anggota DPRD Jawa Tengah untuk periode 2009-2014.
Namun, Hendi hanya merasakan jabatan sebagai anggota DPRD selama beberapa bulan saja. Hendi kemudian maju dalam Pilkada Kota Semarang tahun 2010 sebagai calon wakil wali kota.
Pada saat itu, Hendi dipasangkan dengan Soemarmo Hadi Saputro sebagai calon wali kota. Pasangan tersebut kemudian memenangkan kontestasi.
Baca Juga: Mantan Ketua DPRD Ramaikan Bursa Calon Gubernur Jateng dari PDI Perjuangan
Kemudian, di tahun 2012, Soemarmo ditangkap dan ditahan oleh KPK karena terbukti melakukan korupsi APBD Kota Semarang pada tahun 2011.
Sebagai wakil wali kota saat itu, Hendi ditunjuk untuk menjadi Plt Wali Kota Semarang. Di tahun 2013, Hendi dilantik sebagai Wali Kota Semarang definitif.
Tidak cukup sampai disitu, Hendi terus meniti kariernya di dunia politik. Ia memutuskan maju kembali menjadi Wali Kota Semarang untuk periode 2016-2021.
Pada saat itu, sosoknya dipasangkan dengan Hevearita Gunaryanti Rahayu dan berhasil memenangkan kontestasi.
Hendi kembali maju sebagai Wali Kota Semarang untuk periode kedua yaitu pada tahun 2021-2024 dan kembali dipasangkan dengan Hevearita. Pasangan tersebut kembali menang dalam pemilihan Wali Kota Semarang tersebut.
Hendi terbilang memiliki prestasi pada saat menjabat sebagai Wali Kota Semarang. Pada saat menjabat sebagai Walkot Semarang, Hendi merevitalisasi kawasan Kota Lama Semarang yang mulanya kumuh menjadi mentereng untuk tujuan wisata.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK
-
Gebrakan Awal Tahun, Saloka Theme Park Gelar Saloka Mencari Musik Kolaborasi dengan Eross Candra
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga