SuaraJawaTengah.id - Pengeroyokan terhadap bos rental mobil asal Jakarta di Kabupaten Pati menjadi perhatian publik. Meski sudah menetapkan dua tersangka, tidak menutup kemungkinan pelaku yang ditangkap akan bertambah.
Peristiwa main hakim sendiri di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati tentu disesalkan. Sebab, korban yang merupakan pengusaha rental mobil tersebut tengah mencari kendaraannya sendiri.
Sementara ini, Sat Reskrim Polresta Pati telah menetapkan sebanyak dua tersangka dalam kasus yang menyebabkan satu korban tewas, tiga luka, dan dibakarnya mobil korban.
"Dua tersangka. Kami terus melakukan pengembangan pelaku pengeroyokan terhadap korban. Kami melakukan pengembangan untuk mencari pelaku-pelaku lainnya," kata Kasat Reskrim Polresta Pati, Kompol M Alfan Armin, Sabtu (8/6/2024).
Selain menetapkan dua tersangka, polisi juga telah mengumpulkan sejumlah barang bukti.
"Kami sudah menyita pakaian tersangka dan pakaian korban. Kemudian mobil Sigra yang dibakar warga," ungkap Kompol M Alfan Armin.
"Lalu beberapa batu yang diduga digunakan untuk melemparkan kepada korban juga sudah kami sita," imbuhnya.
Diberitakan sebelumnya, BH (52) bos rental mobil asal Jakarta harus meregang nyawa usai dihajar massa setelah diteriaki maling di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Kamis sore (6/6/2024).
Tiga rekan BH juga bernasib nahas, mereka harus menderita luka parah akibat aksi main hakim warga.
Baca Juga: Usai Banjir Bandang, Perbaikan Tanggul Jebol di Kabupaten Pati Sudah Mencapai 60 Persen
Tak cukup sampai di situ, mobil Daihatsu Sigra yang ditunggangi para korban menuju lokasi saat menelusuri mobil rental yang hilang, turut dibakar massa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli