SuaraJawaTengah.id - Akhir pekan tentu saja dimanfaatkan Sebagian orang untuk berlibur ke tempat wisata. Jawa Tengah, punya Dataran Tinggi Dieng yang memiliki segudang destinasi wisata.
Menyadur dari Jatengnews.id jaringan Suara.com, terdapa 5 Wisata alternatif di sekitar Dieng Wonosobo bisa anda simak di bawah ini dengan lengkap.
Sebagai informasi, dataran Tinggi Dieng di Wonosobo Jawa Tengah dikenal akan keindahan alam dan budayanya.
Dieng sendiri memiliki julukan sebagai negeri di atas awan karena berada di ketinggian lebih dari 2.000 meter di atas permukaan laut dan sering diselimuti oleh awan.
Berikut 5 wisata alternatif di Zona 2 Dieng yang patut dikunjungi.
1. Telaga Dringo
Telaga Dringo adalah geosite yang terletak di ketinggian 2.222 m dpl. Telaga ini terbentuk akibat letusan Gunung Sinila pada tahun 1786. Cekungan besar menjadi kawah mati, kemudian terisi dengan hujan dan mata air sekitar, hingga membentuk telaga.
Nama Dringo berasal dari nama tanaman air yang tumbuh di sekitar telaga. Tanaman ini memiliki daun kuning kehijauan berbentuk pedang dan beraroma kuat dan digunakan dalam masakan, parfum, dan obat herbal.
2. Kawah Candradimuka
Baca Juga: Lokawisata Baturraden Raup Jutaan Pengunjung dan Pendapatan di Libur Lebaran
Candradimuka berasal dari kata ‘Candra’ yang berarti bulan dan ‘Muka’ yang berarti wajah. Candradimuka diibaratkan sebagai bulan yang tampak hanya bagian depannya. Kawah ini menarik karena warna airnya berubah dari biru, abu-abu, hingga putih.
Selain itu, lokasinya dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi. Di sekitar kawah terdapat pemandian Sendang Werkudoro, sumber mata air Tuk Adem Semar, dan pertapaan Dersonolo. Oh iya, pengunjung bisa mencoba merebus telur di kawah ini.
Caranya, telur bungkus dengan plastik, lalu diikatkan di kayu yang cukup kuat dan panjang. Selanjutnya, bungkusan telur dicelupkan ke air kawah dan tunggu beberapa saat hingga matang.
3. Sumur Jalatunda
Sumur Jalatunda adalah sebuah lubang raksasa berdiameter kurang lebih 90 meter dengan kedalaman ratusan meter. Sumur ini dulunya merupakan kawah kepundan gunung berapi yang meletus hingga akhirnya dingin dan membentuk lubang.
Kisah legenda menyebut konon Sumur Jalatunda terbentuk ketika perang Bharatayuddha antara panglima Pandawa dan Prajurit Sengkuni.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo