SuaraJawaTengah.id - Anggota Komisi X DPR RI, A.S. Sukawijaya alias Yoyok Sukawi mendukung ajakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno untuk berwisata di dalam negeri.
Sandiaga Uno meminta warga Indonesia untuk memilih liburan di Indonesia dibanding ke luar negeri. Hal ini dikarenakan untuk menguatkan nilai tukar rupiah yang saat ini melemah terhadap dolar AS.
Berdasarkan data Bloomberg, rupiah menembus level Rp16.455 pada Rabu (26/6) siang.
"Rupiah hari ini agak membaik kerena kepercayaan pasar membaik, tapi akan sangat terbantukan oleh kita, bisa menaikkan kebutuhan dolar AS itu dengan berwisata di Indonesia dan juga menarik lebih banyak wisata mancanegara ke Indonesia," ujar Sandiaga saat Weekly Brief with Sandiaga Uno (WBSU) di Jakarta Senin (24/6) kemarin.
Menanggapi hal tersebut, anggota Komisi X DPR RI Yoyok Sukawi mengatakan bahwa ajakan Sandiaga Uno sangat baik untuk memperkuat perekonomian di Indonesia.
Namun legislator Partai Demokrat ini juga ingin pemerintah memikirkan harga tiket domestik yang cukup mahal.
"Ajakan Mas Menteri Sandi sangat bagus. Kami sebagai anggota Komisi X sangat mendukung, tapi pemerintah juga harus mencari solusi karena tiket penerbangan domestik cukup mahal dibanding ke luar negeri untuk saat ini. Mungkin harus dibicarakan dengan pihak maskapai dan berkoordinasi dengan kementerian terkait," ucap Yoyok Sukawi pada Rabu (26/6).
Yoyok Sukawi lantas mencontohkan tiket pesawat ke negara tetangga Asia Tenggara kerap lebih murah dibandingkan harus bepergian ke destinasi wisata andalan di Indonesia Timur.
"Saat ini tiket ke negara-negara tetangga kerap lebih murah daripada tiket ke destinasi andalan di Indonesia seperti Raja Ampat dan Labuan Bajo. Ini yang harus dipikirkan juga. Mungkin solusi pendeknya bagi kita yang tinggal di Jawa tetap wisata di sekeliling kita. Alamnya juga bagus-bagus kok," pungkas Yoyok Sukawi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan
-
7 Fakta Banjir dan Longsor Mengerikan yang Menghantam Kudus, 1 Korban Tewas!
-
Wujud Syukur 12 Tahun Perjalanan Perusahaan, Semen Gresik Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim
-
Darurat Kecelakaan Kerja di Jawa Tengah: Wagub Taj Yasin Desak Perusahaan Genjot Budaya K3!
-
Jawa Tengah Siaga! BMKG Peringatkan Banjir dan Longsor Mengancam Hingga Februari 2026