SuaraJawaTengah.id - Penjabat Ketua TP PKK Jateng Shinta Nana Sudjana mengajak para orang tua tak abai terhadap kesehatan mental. Bukan tanpa alasan, mental health berpengaruh pada pola asuh terhadap anak, bila tak ditangani bisa jadi bom waktu yang berimbas pada anak.
Hal itu diungkapkan Shinta, saat membuka Kelas Orang Tua Hebat (KERABAT), Rabu (26/6/2024). Ajang yang digelar oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) itu, digelar secara luring di Ballroom Hotel Harris Kota Semarang, mengangkat tema Kenali luka psikologis orang tua : Hadirkan keluarga penuh cinta.
Shinta mengatakan, permasalahan mental tidak hanya berdampak pada diri orang yang mengalami. Imbas dari problem mental yang tidak terselesaikan bisa jadi memengaruhi aspek sosial dan pola asuh anak.
"Luka psikologi yang dimiliki oleh orangtua, dimungkinkan nantinya akan berdampak pada pengasuhan yang diberikan kepada anaknya," ujarnya.
Sehingga melalui KERABAT, kader PKK dan seluruh warga menyadari dan mau menginstrospeksi diri. Harapannya, kesadaran tersebut juga memperbaiki pola asuh anak.
Ini menurutnya penting. sebab pola asuh yang baik juga memengaruhi kesehatan anak. Terlebih, saat ini tengah digalakkan intervensi penimbangan dan pengukuran bagi calon pengantin, balita dan perempuan hamil. Tujuannya untuk memetakan kejadian stunting secara real berdasarkan alamat dan identitas pasti.
"Kami berharap, kader Bina Keluarga Balita (BKB) mengetahui dan menindaklanjuti apabila diri atau orang di sekitar mengalami luka psikologis. Sehingga terwujud keluarga yang sehat dan penuh dengan cinta kasih," imbuhnya.
Deputi Bidang Keluarga Sejahtera dan Pemberdayaan Keluarga BKKBN Nopian Andusti mengatakan, tujuan dari KERABAT adalah mengubah perilaku masyarakat Indonesia. Tujuan akhirnya, adalah menciptakan generasi emas bebas stunting.
"Salah satu inovasi dari BKKBN adalah bagaimana membimbing belajar bersama, agar menjadi orang tua dan pengasuh yang baik. Karena pengasuhan ini penting untuk tumbuh kembang anak, menjadi berkualitas," ungkapnya.
Baca Juga: Ada 4 Kasus Percobaan Bunuh Diri dalam Waktu Dua Hari, Kota Semarang Darurat Kesehatan Mental
Menurutnya, KERABAT sudah memasuki seri ke-enam. Di tahun ketiga penyelenggaraan, baru kali ini acara ini dihelat secara luring di mana biasanya melalui zoom dan Youtube. Hal ini dilakukan untuk menyongsong Hari Keluarga Nasional ke -31 yang digelar di Kota Semarang, 29 Juni 2024.
Pada seri tersebut, Kerabat menghadirkan pembicara Asisten Vice President Product Operation PrimaKu dr. Gilang Edy. Founder Parenting Schooll Indonesia Sukmadiardi Perangin-angin dan dari Direktorat Bina Keluarga Balita dan Anak Komang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Jawa Tengah Garap Potensi Desa: Kunci Pembangunan Nasional dan Indonesia Emas
-
Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet Ditemukan Tewas, akan Dimakamkan Disebelah Pusara Nenek
-
Menguak Warisan Kekayaan Mohammad Reza Pahlavi: Dari Minyak hingga Kerajaan Bisnis Global
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran