SuaraJawaTengah.id - Investasi merupakan langkah utama guna mencapai tujuan keuangan jangka panjang sekaligus meningkatkan kesejahteraan finansial. Akan tetapi, sebagian orang sering merasa bingung saat memulai investasi.
Yup, dengan banyaknya pilihan instrumen investasi di pasaran, risiko yang perlu dikelola, hingga strategi yang wajib dipertimbangkan, membuat berinvestasi terasa rumit bagi sebagian orang. Nah, bagi Anda yang pertama kali berinvestasi, penting untuk memiliki sarana yang mudah diakses dan dipahami agar bisa memulai dengan percaya diri dan tanpa stres.
Salah satu sarana yang bisa membantu Anda memulai investasi untuk pertama kalinya adalah Rekening Dana Nasabah (RDN) dari BRI melalui BRImo. Bagaimana tidak? Sebagai super apps BRI, BRImo menawarkan kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan berbagai transaksi perbankan, termasuk investasi.
Kemudahan dan kenyamanan itu merupakan komitmen BRI dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
“Kami di BRI terus memiliki komitmen tinggi untuk meningkatkan fitur-fitur dan pelayan di luar ekspektasi masyarakat," ujar Direktur Retail & Distribution BRI, Andrijanto
Dengan membuka RDN di BRImo, Anda dapat mengakses berbagai produk investasi dengan lebih mudah, mengelola dana secara efisien, dan mendapatkan informasi serta panduan yang diperlukan untuk membuat keputusan investasi yang tepat.
Selain itu, BRImo juga menyediakan fitur Rekening Dana Nasabah (RDN) yang memudahkan pengguna melakukan transaksi pembelian saham, reksadana, obligasi, dan instrumen lainnya.
So, sebelum mengetahui lebih lanjut bagaimana langkah menggunakan RDN di BRImo, ada baiknya kamu memahami lebih lengkap terkait RDN itu seperti apa.
Kegunaan hingga Manfaat RDN
Baca Juga: Dengan BRImo, Buka Rekening Tabungan di Luar Negeri Jadi Makin Mudah
Rekening Dana Nasabah atau RDN merupakan rekening khusus yang digunakan untuk keperluan transaksi di pasar modal. Dengan kata lain, RDN merupakan dompet khusus untuk Anda yang ingin meraih keuntungan di pasar modal.
Selain itu, melalui RDN, Anda juga bisa setor dana guna membeli saham, obligasi, dan instrumen investasi lainnya. Tak hanya itu, Anda juga dapat menerima hasil penjualan instrumen tersebut dan mendapatkan dividen atau kupon.
Dari penjelasan tersebut, nampak jelas bahwa RDN sangat berbeda dengan rekening biasa. Hal utama yang membedakan keduanya adalah RDN tidak bisa digunakan untuk transaksi sehari-hari seperti transfer, tarik tunai, atau pembayaran.
RDN pun tidak menghasilkan bunga seperti rekening biasa lainnya. Hal itu dikarenakan RDN berfokus pada membantu Anda berinvestasi dengan lebih aman dan mudah di pasar modal.
Secara implisit, sudah dijelaskan bahwa RDN memiliki ragam kegunaan ketika Anda berinvestasi. Secara lebih rinci, RDN memiliki kegunaan lain seperti menyimpan dana untuk transaksi di pasar modal, menerima hasil penjualan instrumen investasi, menerima pembayaran dividen, kupon, atau hak lainnya atas kepemilikan efek, serta memudahkan monitoring transaksi pasar modal.
Keunggulan RDN di BRImo
Berita Terkait
-
Promo Menarik Menanti, Beli Tiket BRI Liga 1 di BRImo Sekarang
-
Makin Cuan Isi Pulsa/Paket Data lewat Super Apps BRImo
-
Makin Mudah, Tiket BRI Liga 1 Bisa Dibeli lewat Super Apps BRImo
-
Pesona Jazz Gunung Ijen, Hadirkan Gandrung Hingga Lantunan Swing Jazz Indra Lesmana
-
Dukung Kemajuan Industri Musik Jazz Indonesia, BRImo Kolaborasi dengan Jazz Gunung Bromo 2024
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli