SuaraJawaTengah.id - Sebuah helikopter milik TNI Angkatan Darat dilaporkan melakukan pendaratan darurat di area persawahan Randublatung, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, pada Sabtu (2/11/2024).
Kepala Penerangan Kodam IV/Diponegoro, Letkol Andy Soelistyo, mengonfirmasi insiden tersebut dan menyebut bahwa pendaratan ini dilakukan dalam rangka latihan.
"Benar, ada helikopter yang mendarat di persawahan di Blora. Informasi sementara, ini bagian dari latihan," ujar Letkol Andy. Ia juga menambahkan bahwa seluruh kru helikopter dilaporkan selamat tanpa ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Menurut informasi yang dihimpun, helikopter yang mengangkut 10 personel TNI ini terbang dari Surabaya menuju Semarang sebagai bagian dari latihan terbang.
Hingga saat ini, kondisi helikopter masih dalam pengecekan oleh tim teknis untuk memastikan penyebab pasti dari pendaratan darurat tersebut.
Polisi telah memasang garis pengaman di sekitar lokasi pendaratan sebagai langkah pengamanan, sembari menunggu penanganan lebih lanjut dari pihak terkait.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo
-
OTT Bupati Sudewo, Gerindra Jateng Dukung Penuh Penegakan Hukum dari KPK