SuaraJawaTengah.id - RSUD dr. R. Soeprapto Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah, mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi wabah leptospirosis, terutama di musim hujan.
Penyakit yang disebabkan oleh bakteri Leptospira ini dapat menular melalui urine hewan yang terinfeksi, seperti sapi, tikus, babi, dan anjing.
Direktur RSUD Cepu, Wilys Yuniarti, menjelaskan bahwa pada tahun lalu tercatat satu kasus leptospirosis yang membutuhkan rujukan ke RSUD Moewardi Solo.
Penyebaran penyakit ini cenderung meningkat saat musim hujan, di mana genangan air dapat memperbesar risiko penularan. Gejala yang harus diwaspadai meliputi demam, nyeri kepala, nyeri otot pada betis, mata kuning, dan gangguan kencing yang bisa terjadi 2 hingga 5 hari setelah terinfeksi.
Selain leptospirosis, Wilys juga mengingatkan masyarakat untuk tidak lengah terhadap penyebaran demam berdarah dengue (DBD), yang masih menunjukkan angka kasus yang stabil.
"Pekan ini tercatat ada 39 pasien DBD, sementara bulan sebelumnya ada 77 kasus," ujarnya dikutip dari ANTARA pada Jumat (15/11/2024).
Untuk itu, pihak rumah sakit mengimbau agar masyarakat menjaga kebersihan lingkungan, rajin mencuci tangan dan kaki dengan sabun, serta menghindari genangan air untuk meminimalisir risiko penyebaran kedua penyakit tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
-
4 HP Snapdragon Paling Murah Terbaru 2025 Mulai Harga 2 Jutaan, Cocok untuk Daily Driver
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli