SuaraJawaTengah.id - Bank Rakyat Indonesia (BRI) Branch Office Semarang Ahmad Yani Regional Office Semarang mengadakan kegiatan akuisisi rekening di area Car Free Day (CFD) Simpang Lima, Semarang, pada Minggu (26/1/2025)
Dalam acara ini, BRI tidak hanya memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk membuka rekening baru, tetapi juga berkontribusi pada pelestarian lingkungan hidup dengan membagikan bibit tanaman secara gratis kepada pengunjung.
Para pengunjung yang membuka rekening baru hanya perlu membawa KTP dan mengisi data melalui aplikasi BRImo. Sebagai apresiasi, BRI memberikan bibit tanaman seperti pohon produktif, tanaman hias, dan bibit sayuran untuk mendukung gerakan penghijauan.
Pemimpin Cabang BRI Semarang Ahmad Yani, I Wayan Mestera menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian BRI terhadap pelestarian lingkungan.
"Kami ingin mengajak masyarakat untuk tidak hanya menjadi bagian dari BRI, tetapi juga bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan dengan menanam bibit yang kami bagikan," ujarnya dikutip dari keterangan tertulis pada Rabu (29/1/2025).
Selain pembukaan rekening, BRI juga mengadakan berbagai aktivitas menarik, konsultasi keuangan, saham dan edukasi tentang layanan perbankan digital melalui aplikasi BRImo superapps paling canggih dari Bank BRI.
Acara ini disambut dengan antusiasme masyarakat, terlihat dari banyaknya pengunjung yang membuka rekening dan mengambil bibit tanaman.
Melalui kegiatan ini, BRI berharap dapat mendorong literasi keuangan sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan hidup. Langkah ini sejalan dengan komitmen BRI dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan mewujudkan inklusi keuangan di Indonesia.
Baca Juga: Anti Ribet! Bayar UKT 24 Kampus di Jateng Kini Bisa Lewat BRImo
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Warga Pati Berpesta: Kembang Api Sambut Tumbangnya Bupati Sudewo
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan