SuaraJawaTengah.id - Setelah dua pekan lumpuh akibat banjir, jalur rel kereta api antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, akhirnya kembali beroperasi. PT KAI Daop 4 Semarang memastikan salah satu jalur yang terdampak telah selesai diperbaiki dan mulai dapat dilalui kereta api sejak Selasa petang (4/2/2025).
Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Franoto Wibowo, mengungkapkan bahwa jalur yang diperbaiki telah diuji coba sebelum dioperasikan kembali.
“Sekitar pukul 18.18 WIB, jalur sudah bisa dilintasi KA dengan kecepatan terbatas. KA Airlangga relasi Surabaya–Jakarta menjadi yang pertama melintas dengan kecepatan 10 km per jam,” ujarnya dikutip dari ANTARA.
Sebelum jalur dibuka untuk perjalanan reguler, PT KAI telah melakukan serangkaian uji coba dengan kereta perawat jalan rel dan lokomotif, memastikan keamanan lintasan sebelum kembali beroperasi penuh.
Franoto menjelaskan bahwa pola operasi kereta yang sebelumnya dialihkan akan dikembalikan secara bertahap hingga perjalanan kembali normal.
“Satu jalur sudah berfungsi, sementara jalur lainnya ditargetkan segera diperbaiki agar bisa digunakan dalam waktu dekat,” tambahnya.
Sebelumnya, jalur rel antara Stasiun Gubug dan Stasiun Karangjati terputus akibat banjir besar yang melanda wilayah tersebut pada 21 Januari 2025. PT KAI membutuhkan waktu sekitar 15 hari untuk menyelesaikan perbaikan dan memastikan jalur aman bagi perjalanan kereta api.
Dengan beroperasinya kembali jalur ini, PT KAI berharap mobilitas penumpang dan angkutan barang di lintas tengah Jawa bisa kembali lancar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda