SuaraJawaTengah.id - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah semakin serius dalam memperkuat ekosistem perlindungan dan pemberdayaan bagi para Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Langkah ini menjadi respons atas tingginya angka penempatan pekerja migran dari provinsi ini, yang mencapai puluhan ribu orang per tahun dan berkontribusi besar sebagai pahlawan devisa negara.
Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi menyatakan bahwa pihaknya tengah menyiapkan role model atau model pendampingan dan pelatihan komprehensif bagi calon PMI yang dapat direplikasi di kabupaten/kota.
Model ini bertujuan untuk memastikan setiap proses, mulai dari rekrutmen hingga pemberangkatan, berjalan sesuai standar perlindungan dan profesionalisme.
“Saya sudah perintahkan Dinas Ketenagakerjaan untuk menyusun role model pendampingan. Kita butuh penyelarasan antardaerah, karena masing-masing memiliki karakteristik lokal yang berbeda. Semua harus punya sistem yang seragam, tapi tetap adaptif,” ujar Luthfi saat menerima kunjungan Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia Abdul Kadir Karding di kantor Gubernur Jateng, Selasa (15/4/2025).
Data terbaru mencatat, sepanjang tahun 2024, sebanyak 66.611 PMI berasal dari Jawa Tengah. Sementara pada triwulan pertama tahun 2025 saja, sudah tercatat 14.361 orang diberangkatkan.
Angka tersebut tersebar di sembilan kabupaten yang menjadi kantong utama pekerja migran, yaitu Cilacap, Kendal, Brebes, Pati, Grobogan, Banyumas, Sragen, Kebumen, dan Sukoharjo.
“Secara nasional, Jawa Tengah berada di posisi kedua setelah Jawa Timur dalam hal jumlah PMI. Ini bukan angka kecil. Artinya, tanggung jawab kita juga besar. Mereka ini pahlawan devisa, maka harus kita jaga,” tegas Luthfi.
Negara-negara tujuan utama PMI dari Jateng antara lain Hong Kong, Taiwan, Malaysia, Korea Selatan, Jepang, dan Singapura. Beberapa negara Eropa, seperti Jerman, juga mulai membuka peluang kerja bagi tenaga kerja Indonesia, khususnya di sektor kesehatan dan teknologi.
Baca Juga: Pemprov Jateng Prioritaskan Ini! Gebrakan Gubernur Luthfi di Tahun 2025
Gubernur menambahkan, pendekatan berbasis kearifan lokal akan menjadi bagian penting dalam strategi pendampingan. Setiap kabupaten memiliki pola migrasi yang berbeda: ada yang didominasi faktor kemiskinan, ada pula yang sudah membentuk tradisi panjang migrasi ke luar negeri.
“Pendampingan tidak bisa satu pola. Harus disesuaikan dengan simpul tenaga kerja yang sudah terbentuk di daerah. Ini juga memudahkan pengawasan, supaya tidak terjadi penipuan atau penempatan nonprosedural,” jelasnya.
Lebih jauh, Ahmad Luthfi mendukung rencana pemerintah pusat untuk menerapkan sistem digitalisasi satu pintu dalam penempatan PMI. Aplikasi terintegrasi akan membantu calon pekerja migran dan keluarganya mengakses informasi, pelatihan, dan layanan pendukung lainnya.
Sementara itu, Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, Abdul Kadir Karding, menekankan pentingnya membangun ekosistem pelatihan yang berorientasi pada pengembangan keterampilan.
Ia menyoroti pentingnya mengangkat kelas PMI dari pekerja kasar menuju tenaga kerja dengan keterampilan menengah hingga tinggi (medium to high skill).
“Kalau kita kirim pekerja migran dengan keterampilan menengah ke atas, dampaknya bukan cuma ekonomi keluarga, tapi juga ada transfer ilmu dan keterampilan. Ketika mereka pulang, mereka bisa jadi tenaga produktif dan mandiri,” jelas Karding.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
BRI Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Indosat Ungkap Lonjakan Trafik Data di Jawa Tengah dan DIY, AI Jadi Kunci Keandalan Jaringan
-
7 Mobil Keluarga Irit BBM Tahun Muda Di Bawah 100 Juta, Layak Dibeli Tahun Ini!
-
Viral! Aspal Jalan Baru di Purbalingga Bisa Digaruk Tangan, Ini Penjelasan Lengkapnya!
-
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Presiden Prabowo dan BRI Salurkan Bonus Atlet