SuaraJawaTengah.id - Masa liburan sekolah menjadi momentum yang dinanti oleh jutaan siswa dan keluarga di seluruh Indonesia. Setelah melewati ujian akhir dan masa kenaikan kelas, liburan kali ini menjadi waktu yang tepat untuk bersantai, berwisata, atau menikmati waktu berkualitas bersama keluarga.
Guna menyambut masa liburan yang berlangsung pada Juni hingga Juli 2025, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melalui dua brand andalannya, IM3 dan Tri, menghadirkan berbagai pilihan solusi komunikasi digital yang hemat dan andal demi mendukung konektivitas pelanggan selama masa libur sekolah.
Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), terdapat lebih dari 52 juta peserta didik dari tingkat PAUD hingga SMA yang menikmati masa liburan antara 2 hingga 4 minggu, tergantung kalender akademik masing-masing daerah.
Momen ini dimanfaatkan oleh banyak keluarga untuk bepergian, baik ke dalam negeri maupun luar negeri.
Oleh karena itu, kebutuhan akan koneksi internet yang stabil dan terjangkau menjadi sangat penting, baik untuk keperluan berbagi momen liburan, hiburan digital, hingga tetap terhubung dengan kerabat.
“Bagi kami, koneksi digital adalah bagian dari pengalaman liburan itu sendiri,” ujar Vivek Mehendiratta, Chief Marketing Officer Indosat Ooredoo Hutchison.
“Dengan beragam pilihan paket yang fleksibel dan terjangkau, pelanggan IM3 dan Tri dapat menyesuaikan kebutuhan konektivitas mereka tanpa perlu khawatir soal biaya maupun kenyamanan. Kami ingin menghadirkan kebebasan berkomunikasi bagi setiap pelanggan, baik yang sedang menjelajah ke luar negeri maupun menikmati waktu bersama keluarga di rumah.”
Solusi Konektivitas untuk Liburan ke Luar Negeri
Liburan ke luar negeri masih menjadi pilihan banyak keluarga di masa liburan sekolah ini. Data Agoda mencatat bahwa pencarian perjalanan ke luar negeri oleh masyarakat Indonesia meningkat sekitar 13% pada paruh pertama 2024.
Baca Juga: Mengenal IM3 Platinum, Makin Canggih dengan Sentuhan AI: Era Baru Pascabayar Telah Tiba
Untuk menjawab kebutuhan ini, IM3 menghadirkan paket SimpelRoam yang berlaku di lebih dari 100 negara, mulai dari Asia, Australia, Eropa, hingga Amerika.
Cukup dengan Rp40.000, pelanggan sudah bisa mendapatkan kuota hingga 200GB dan layanan telepon agar tetap terhubung dengan nyaman selama di luar negeri.
Menariknya, khusus untuk 2.000 pelanggan pertama yang membeli paket SimpelRoam ke destinasi seperti Singapura, Malaysia, Jepang, Eropa, atau Hong Kong dengan pembelian minimal Rp100.000, akan mendapatkan voucher cashback liburan hingga Rp200.000 di Tiket.com (dengan minimal transaksi Rp1 juta).
Promo ini berlaku mulai 18 Juni hingga 13 Juli 2025, sangat pas untuk dimanfaatkan saat liburan sekolah.
Untuk pelanggan Tri, tersedia paket CounTRI Roam yang hemat dan fleksibel. Paket ini dapat digunakan di negara-negara favorit seperti Malaysia, Thailand, Singapura, Jepang, dan Cina dengan harga mulai dari Rp40.000.
Masa aktif paket pun dapat disesuaikan, dari harian hingga tahunan. Aktivasi dan pembelian cukup mudah, bisa melalui aplikasi bima+, USSD *899#, maupun WhatsApp resmi Tri di 0899-9800-123.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya
-
Fakta-Fakta Miris Erfan Soltani: Demonstran Iran yang Divonis Hukuman Mati
-
Suzuki Fronx vs Honda WR-V: Ini 9 Perbandingan Lengkap yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli