SuaraJawaTengah.id - Sebuah rumah milik Purwaningsih yang berprofesi sebagai guru SMP di Desa Karangangmalang, Kecamatan Gebog, Kudus, Rabu (7/10/2020) pagi menjadi sasaran perampok. Bahkan, korban sempat disekap oleh pelaku bersenjata tajam.
"Iya ada dugaan perampokan rumah warga bernama Purwaningsih, guru SMPN 2 Gebog," kata Kepala Desa Karangmalang, Mashuri seperti dilaporkan Solopos.com--media jejaring Suara.com. Rabu.
Berdasarkan infomasi yang didapatnya, peristiwa perampokan itu terjadi sekitar pukul 05.00 WIB saat korban sedang sendirian di rumahnya.
Menurutnya, saat itu Purwaningsih disekap dan dipaksa menunjukkan lokasi penyimpanan barang berharga.
Baca Juga:Terungkap, Perampok Pemulung di Bekasi Sudah 5 Kali Beraksi
"Ya (disekap), diminta untuk menunjukkan lokasi menyimpan barang. Pelaku satu orang masuk dari belakang," ujar dia.
Senada dengan Mashuri, warga bernama Yoyok juga menceritakan peristiwa ketika korban didatangi perampok.
"Kejadian jam 5 (pagi), yang dibawa perhiasan sama uang. Tidak bisa menyebutkan (nominal) saya. Pelaku satu orang," kata Yoyok.
Meski sempat disekap, Yoyok mengatakan jika kondisi korban baik-baik saja. Pelaku, kata dia hanya merampas harta benda di rumah korban.
"Tidak ada yang luka," ujar Yoyok.
Baca Juga:Pelaku Ternyata Eks Karyawan, Ini Kronologi Perampokan Toko Emas Kerobokan
Kapolres Kudus, AKBP Aditya Surya Dharma, masih akan mengecek kejadian tersebut.
"Saya cek dulu ya," kata Aditya.