“Namun untuk alternatif kedua ini, masih dipertimbangkan karena membutuhkan penyesuaian APILL agar tidak terjadi pertemuan arus di persimpangan jalan,” papar Ari.
Kemudian bagi pengendara dari Jalan Agus Salim yang akan balik ke Flyover Purwosari langsung ke Utara melewati terowongan flyover, menuju jalur lambat sisi utara flyover. Selanjutnya menunggu APILL berubah hijau dan langsung bisa memutar ke flyover.
Salah satu warga Purwosari, Angga (28) kepada Suara.com mengaku kagum dengan hasil dari pembangunan flyover Purwosari. Selain mengurangi kemacetan, overpass itu juga menjadi ikon baru di kawasan tersebut.
"Harapannya setelah nanti diresmikan bisa bermanfaat bagi masyarakat. Apalagi sekarang tidak ada kemacetan di perlintasan kereta api Purwosari," tukasnya.
Baca Juga:Keren! Solo Bakal Miliki Laboratorium Antidoping Pertama di Indonesia