SuaraJawaTengah.id - Beredar video di media sosial seorang bocah perempuan berusia 8 tahun yang tenggelam terbawa arus di pantai wisata Sodong, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Jawa tengah.
Berdasarkan unggahan video di akun instagram @banyumas24jam, Minggu (23/05/2021). Terlihat orangtua bocah yang mengenakan baju berwarna kuning dan berhijab, terus berteriak meminta bantuan kepada warga untuk menyelamatkan anaknya.
"Cepetan cariin, sapa tau (masih selamat) perempuan anak kecil. Cepetan pak, bu. Ya Allah ya rabbi," teriak orang tua bocah tersebut sembari menangis.
Tak diketahui pasti kronologi penyebab bocah 8 tahun tersebut tenggelam ke lautan lepas. Diduga kuat terserat ombak, lantaran jika dilihat dari video tersebut ombak di pantai sodong saat itu cukup besar.
Baca Juga:Tiga Warga Bogor Nyaris Tewas di Pantai Selatan Sukabumi
Berdasarkan Pantauan SuaraJawaTengah.id, awalnya mulanya orang tua tersebut datang ke pantai wisata sodong bersama kedua anaknya. Orang tua sih korban hanya memantau di warung pinggir pantai, sedangkan kedua anaknya asyik bermain dan mandi di sekitar laut.
Namun naas ketika ombak besar datang hanya sang kakaknya saja yang bisa diselamatkan. Sementara adiknya yang berusia 8 tahun itu tenggelam dan terserat ke lautan lepas.
"Bocah 8 Tahun Tenggelam di Pantai wisata Sodaong Adipala Cilacap. Walau pun bukan di banyumas, tapi sebagai pengingat kita, bahwasanya dimanapun kita berwisata, apalagi di pantai memang kehati-hatian dan kewaspadaan dari orang tua harus benar-benar. Jangan sampai niat kita bersenang-senang malah menjadi duka," tulis akun tersebut.
Video yang telah ditonton lebih dari 7.000 kali itu menuai reaksi dari warganet. Banyak dari mereka yang sedih melihat kejadian tersebut.
"Yaalloh mrebes milii. Betapa hancur hati seorang ibu," ucap akun @dwibudiatma.
Baca Juga:Teman Korban Ketakutan, Tidak Beritahu ke Orang Tua Anaknya Meninggal
"Pelajaran buat orang tua supaya tidak lalai menjaga putra putrinya," sahut akun @iccan_april.
Sementara itu, ada juga warganet yang memberitahu bahwa bocah yang tenggelam tersebut telah ditemukan. Meski dalam kondisi telah meninggal dunia.
"Alhamdulillah korban sudah ditemukan tadi sekitar magrib min. Dalam keadaan meninggal dunia," kata akun @jundi_abdullah.
"Sudah ditemukan oleh wisatawan yg kemudian kpd tim Basarnas petang kemarin/jam 18.00 WIB, 2 km kearah timur dari TKP. Tepatnya di pantai Serandil," tutur akun @wiwid_efnam.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan