Megawati dinilai gerah juga kalau Jokowi gagal, maka PDIP akan kena dampaknya. Makanya ibu dari Puan Maharani itu makin getol nasihati Jokowi ini itu.
Pengamat Politik Universitas Al Azhar Indonesia, Ujang Komarudin mengatakan belakangan Megawati sindir Jokowi karena terkait penanganan pandemi Covid-19. Megawati nggak mau penanganan pandemi ini kacau balau yang bisa berdampak pada nama baik partai.
Kan Jokowi itu ditegaskan terus sebagai petugas partai, kalau berhasil maka partai punya nama baik dan demikian sebaliknya. Ujang mengatakan apa yang diucapkan Jokowi belakangan ini tentu ada pesan untuk Jokowi.
“Karena jika Jokowi dianggap gagal oleh rakyat Indonesia dalam menangani pandemi Covid-19. Maka hal tersebut akan berdampak buruk bagi PDIP,” ujarnya Jumat (13/8/2021).
Baca Juga:Kesaksian Prabowo, Demi Rakyat Presiden Jokowi All Out Pimpin Penanganan Covid-19
Lantaran nama partai yang jadi pertaruhan, maka Jokowi mesti terima nasihat apa yang disampaikan Megawati.
“Karena kegagalan Jokowi, akan berpengaruh pada PDIP. Makanya suka tak suka, senang tak senang, Megawati dan timnya akhir-akhir ini sering kritik Jokowi,” ujar Ujang yang menjabat pula sebagai Direktur Eksekutif Indonesia Political Review.