Kekayaan Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, Menantu Luhut Pandjaitan, Calon Kuat Pangkostrad

Posisi Pangkostrad saat ini lowong usai Jenderal Dudung Abdurachman menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Ronald Seger Prabowo
Kamis, 18 November 2021 | 18:09 WIB
Kekayaan Mayjen TNI Maruli Simanjuntak, Menantu Luhut Pandjaitan, Calon Kuat Pangkostrad
Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Judo Seluruh Indonesia (PB PJSI) Mayjen TNI Maruli Simanjuntak. [HO/Dok PJSI]

SuaraJawaTengah.id - Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak digadang-gadang sebagai calon kuat menjadi Panglima Kostrad (Pangkostrad).

Seperti diketahui, posisi Pangkostrad saat ini lowong usai Jenderal Dudung Abdurachman menjadi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).

Diwartakan Ayosemarang.com--jaringan Suara.com, menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan memiliki kekayaan mencapai Rp 51,6 miliar.

Seperti dikutip dari situs elhkpn.kpk, Kamis 18 November 2021, diketahui jika total harta kekayaan Mayjen TNI Maruli Simanjuntak pada Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) mencapai Rp 51,6 miliar.

Baca Juga:Masih Mahal, Menteri Luhut Mau Harga Mobil Listrik Jadi Rp 150 Juta

Diketahui bahwa Mayjen Maruli Simanjuntak melaporkannya pada tanggal 29 Maret 2021.

Mayjen TNI Maruli Simanjuntak pernah mengisi jabatan strategis mulai Danrem 074/Warastratama. Sebelum itu, dia juga menjabat Dangrup II Kopassus Kandang Menjangan, Sukoharjo dan Wadanpaspampres.

Kemudian, lulusan Akademi Militer tahun 1992 itu juga pernah mengisi jabatan Kepala Staf Komando Daerah Militer (Kasdam) IV Diponegoro pada 2018.

Belum genap setahun bertugas di Kodam IV Diponegoro, Maruli dipercaya mengemban tugas sebagai Komandan Paspampres atau Danpaspampres pada 2018-2020.

Baca Juga:Aplikasi PeduliLindungi Sudah Digunakan Lebih dari 170 Juta Kali

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini