SuaraJawaTengah.id - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong tertangkap kamera sedang dikerumuni oleh segerombol anak-anak kecil usai mempimpin latihan.
Empat anak kecil itu tampak menyodorkan kaos mereka secara bergantian untuk mendapatkan tanda-tangan dari pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Dalam video yang diunggah di akun TikTok @indonesia_tim, Shin Tae-yong terlihat bergitu sabar dan antusias meladeni permintaan tanda-tangan keempat bocah cilik alias bocil itu.
"Coach Shin Tae-yong bersama fans bocil-bocil, coach Shin Tae-yong merakyat," tulis unggahan tersebut yang dikutip, Sabtu (9/7/2022).
Baca Juga:Demi Timnas Indonesia U-19, Rabbani Tasnim Tak Berniat Lampaui Perolehan Gol Hokky Caraka
Sontak saja, sikap rendah hati dari mantan pelatih Timnas Korea Selatan itu membuat warganet berdecak kagum dan memberikan pendapat di kolom komentar.
"Emang STY tiada duanya pelatih bagus yang baru lihat," ujar akun @********59.
Selain itu, banyak juga warganet yang penasaran dengan bagaimana cara berkomunikasi para bocil itu ketika meminta tanda-tangan Shin Tae-yong.
"Cara ngomongnya gimana? Pakai bahasa Korea nggak min," ucap akun @***32.
"Saya juga kalau ketemu mau minta-tanda tangan, tapi bingung ngomongnya gimana," kata akun @********31.
Baca Juga:Rabbani Tasnim Hattrick, Timnas Indonesia U-19 Tumbangkan Filipina 5-1
"Ngomongnya pake bahasa Jawa ya," ujar akun @******03.
Selain itu, tak sedikit juga warganet yang merasa iri dengan para bocil itu yang berani meminta tanda-tangan Shin Tae-yong.
"Mau juga Oppa," kata akun @****an.
"Beruntung banget. Aku mau juga," tutur akun @*****in.
Kontributor: Sakti Chiyarul Umam