Ganjar Minta Vaksinasi Booster Dipercepat, Target Tiga Bulan Harus Selesai

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta seluruh daerah menggenjot vaksinasi booster

Budi Arista Romadhoni
Selasa, 19 Juli 2022 | 06:00 WIB
Ganjar Minta Vaksinasi Booster Dipercepat, Target Tiga Bulan Harus Selesai
Ilustrasi suntik vaksin booster. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta seluruh daerah menggenjot vaksinasi booster. (freepik)

"Harapan kita masyarakat sadar, masyarakat mau, tidak usah disuruh-suruh ini sudah tahun ketiga sehingga kesadaran yang dibangun itu akan membantu aktivitas mereka. Kan sudah ada syarat sekarang, masuk mal, perjalanan, naik kereta api, semua sudah ada. Yuk kita bangun kesadaran untuk mau di-boosting gitu ya sehingga dirinya aman, mereka mau pakai masker, insyaallah perjalanan aman, aktivitas juga aman," pungkasnya.

Sementara itu, salah satu siswa, Firly Firmansyah mengatakan senang ada vaksinasi booster di sekolahnya. Sebab, dengan cara itu dirinya bisa terlindung dari Covid-19.

"Yang paling penting itu, bisa sehat dan aman. Selain itu, sekarang kan aturannya mau kemana-mana harus sudah booster, jadi lebih nyaman kalau sudah divaksin," katanya.

Ia membenarkan masih banyak teman-temannya dan orang tua di lingkungannya yang belum vaksin booster. Ia berharap agar vaksinasi booster dipercepat dan masyarakat terus diedukasi.

Baca Juga:Dibandingkan Jika Dipasangkan dengan Puan, Elektabilitas Prabowo-Ganjar Lebih Moncer di Jateng dan Jatim

"Harapannya vaksinasi booster dipercepat lagi, supaya merata dan semua masyarakat terlindungi," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak