3 Pesaing Pratama Arhan jika Gabung Suwon FC, Ada Pemain Timnas Korea Selatan

Pratama Arhan mendapat saingan berat jika gabung Suwon FC di posisi bek kiri, berikut ulasannya.

Rauhanda Riyantama
Kamis, 28 September 2023 | 08:10 WIB
3 Pesaing Pratama Arhan jika Gabung Suwon FC, Ada Pemain Timnas Korea Selatan
Pratama Arhan (instagram/@pratamaarhan8)

Jeong Dong-hoo sejatinya merupakan pemain yang berposisi asli sebagai bek kanan. Tapi di Liga Korea Selatan 2023 ini, dirinya banyak dipasang Suwon FC sebagai bek kiri.

Tercatat ia telah tampil sebagai bek kiri sebanyak 11 kali dari 26 penampilannya musim ini dan mampu menciptakan dua assist bagi Suwon FC.

Selain itu, sulit bagi Arhan menggeser sosok Jeong Dong-hoo, mengingat dirinya adalah penggawa Timnas Korea Selatan dengan total lima caps sejauh ini.

2. Kim Ju-yeop

Suwon FC juga memiliki bek kiri muda pada diri Kim Ju-yeop yang masih berusia 23 tahun. Di musim ini, ia sesekali jadi andalan oleh timnya.

Meski kalah dari Jeong Dong-hoo, Kim Ju-yeop tetap mendapat kesempatan bermain sebanyak enam kali di Liga Korea Selatan dan juga tampil sekali di Piala FA Korea Selatan.

Jika Suwon FC degradasi ke kasta kedua dan Jeong Dong-hoo angkat kaki, ada kemungkinan Kim Ju-yeop akan jadi pilihan utama di sektor bek kiri.

3. Lee Tae-sub

Selain Kim Ju-yeop, Pratama Arhan juga harus bisa bersaing dengan Lee Tae-sub yang juga merupakan bek kiri muda Suwon FC.

Di musim ini, pemain berusia 23 tahun itu belum mendapat kesempatan karena kalah bersaing dengan Jeong Dong-hoo dan Kim Ju-yeop.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini